Aset QNB Group Capai USD204 Miliar

Jum'at, 14 April 2017 - 02:09 WIB
Aset QNB Group Capai...
Aset QNB Group Capai USD204 Miliar
A A A
JAKARTA - QNB Group, institusi finansial terbesar di Timur Tengah dan wilayah Afrika (MEA), mengumumkan kinerja keuangan selama tiga bulan pertama yang berakhir pada 31 Maret 2017.

Kinerja keuangan selama tiga bulan pertama yang berakhir pada 31 Maret 2017, membukukan peningkatan laba bersih secara konsisten sebesar 12% dibandingkan tahun lalu dengan nilai QAR3,2 miliar (USD0,9 miliar).

Dalam siaran pers yang diterima SINDOnews, Kamis (13/4/2017), total aset meningkat sebanyak 35% dari Maret 2016 mencapai QAR743 miliar (USD204 miliar). Pertumbuhan aset tersebut didorong oleh peningkatan dalam bentuk pinjaman yang mencapai 33% atau sebesar QAR536 miliar (USD147 miliar).

QNB Group berhasil menarik deposito nasabah baru untuk mematuhi peraturan rasio pinjaman untuk deposito sebesar 100% yang akan efektif ditetapkan oleh Qatar Central Bank (QCB) pada akhir 2017.

Peningkatan jumlah deposito tersebut berhasil meningkatkan pembiayaan nasabah sebanyak 34% atau sebesar QAR541 miliar (USD149 miliar) tercatat dari Maret 2016. Hal tersebut membuat rasio deposito mencapai 99%.

Kebijakan pengendalian biaya yang dilandasi oleh prinsip kehati-hatian oleh QNB Group dan kemampuan menghasilkan pendapatan yang kuat memungkinkan untuk mempertahankan efisiensi rasio (rasio biaya terhadap pendapatan) dari 28,9% yang dianggap salah satu rasio terbaik di antara lembaga-lembaga keuangan di wilayah ini.

QNB Group juga mampu mempertahankan rasio non-performing loans dengan gross loans di angka 1,8% dan rasio pencadangan yang mencapai 114% pada 31 Maret 2017, tingkat yang dianggap terbaik di antara bank-bank di Timur Tengah dan Afrika. Hal tersebut mencerminkan kualitas yang tinggi dari daftar pinjaman dan manajemen resiko kredit yang efektif.

Jumlah Ekuitas meningkat sebesar 17% dari bulan Maret 2016 mencapai QAR71 miliar (USD20 miliar) pada tanggal 31 Maret 2017. Laba per saham mencapai QAR3,5 (USD1,0), dibandingkan dengan bulan Maret 2016 yang hanya QAR3,1 (USD0,9).

Adapun Capital Adequacy Ratio (CAR) terhitung sesuai dengan persyaratan QCB dan Basel III mencapai 15,7% pada tanggal 31 Maret 2017, lebih tinggi dari persyaratan minimum peraturan Qatar Central Bank dan Komite Basel. QNB Group ingin mempertahankan kapitalisasi yang kuat untuk mendukung rencana strategis di masa yang akan datang.

Pada Maret 2017, QNB memulai kegiatan operasional di Riyadh, ibu kota Arab Saudi. Cabang tersebut merupakan pencapaian penting dalam strategi ekspansi internasional QNB Group.

Berdasarkan hasil keberlanjutan kinerja Group yang kuat dan eksistensi international yang luas, QNB mempertahankan posisinya sebagai merek bank yang paling berharga di Timur Tengah dan Afrika dengan nilai merek yang meningkat sebesar USD3,8 miliar dan naik ke peringkat 60 di dunia. Selain itu juga, mendapatkan peringkat tertinggi merek terkuat dengan nilai AA+.
(ven)
Berita Terkait
BEI Buka Gembok Saham...
BEI Buka Gembok Saham Emiten Erick Thohir & Bank QNB
Bank QNB Indonesia Luncurkan...
Bank QNB Indonesia Luncurkan Reksa Dana Berbasis USD
Upaya Bank Menyediakan...
Upaya Bank Menyediakan Solusi Akses Pendidikan Anak Berkualitas
Bank QNB Indonesia Dapat...
Bank QNB Indonesia Dapat Setoran Modal Tambahan Sebesar Rp442,9 Miliar
Mencetak Kinerja Positif,...
Mencetak Kinerja Positif, Laba Bank QNB Indonesia Melompat 119 Persen
Bank QNB Prediksi Ekonomi...
Bank QNB Prediksi Ekonomi Global Masih Dibayangi Ketidakpastian di 2025
Berita Terkini
THR dan Pesangon Korban...
THR dan Pesangon Korban PHK Sritex Baru Dibayar Setelah Aset Perusahaan Terjual
15 menit yang lalu
THR Pensiunan PNS Kapan...
THR Pensiunan PNS Kapan Cair? Cek Kisaran Tanggal dan Nominalnya
1 jam yang lalu
Resmi Jadi Bank Emas,...
Resmi Jadi Bank Emas, Pegadaian Salurkan PMK Emas ke PT Lotus Lingga Pratama
2 jam yang lalu
PBJT Jasa Kesenian dan...
PBJT Jasa Kesenian dan Hiburan, Berikut Objek Pajak dan Besaran Tarifnya
2 jam yang lalu
Inilah 5 Aplikasi Kripto...
Inilah 5 Aplikasi Kripto Terlengkap di Indonesia
3 jam yang lalu
Harga Emas Antam Terperosok...
Harga Emas Antam Terperosok Rp14.000 per Gram, Berikut Rinciannya
3 jam yang lalu
Infografis
Terbukti Monopoli, KPPU...
Terbukti Monopoli, KPPU Denda Google Rp202,5 Miliar
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved