Kantor Cabang BNI Hadir di Kawasan Kemayoran
A
A
A
JAKARTA - PT Bank Negara Indonesia (BNI) meresmikan kantor kas di Kantor Pusat Pengelolaan Kawasan Kemayoran (PPKK) Jalan Merpati Blok B, Kemayoran, Jakarta Pusat, Kamis (4/5/2017). Kantor kas yang ke 103 di Jakarta itu, diharapkan dapat memudahkan warga sekitar mudah bertransaksi.
Direktur Utama PPKK, Dwi Nugroho, mengatakan dengan dibukanya kantor kas BNI ini dipastikan akan mempermudah bertransaksi. Khususnya pegawai kantor PPKK dan umumnya warga sekitar. Bahkan, kata dia, dengan dibukanya kantor kas ini akan menambah keramaian baru bagi nasabah BNI.
"Kami sudah lama bekerja sama dengan BNI. Ini wujud kerja sama kami mempermudah pelayanan," kata Dwi Nugroho di lokasi, Kamis (4/5).
Selain Dwi, dalam acara peresmiannya tersebut dihadiri langsung CEO BNI wilayah Jakarta-Kota, Ronny Venir beserta sejumlah tamu undangan.
"Dengan hadirnya BNI di sini diharapkan dapat melayani sejumlah transaksi yang ada di dan juga masyarakat sekitar seperti pemukiman dan sekolah," jelas Ronny.
Tidak hanya itu, dari segi bisnis, sambungnya, pihaknya pun dapat menawarkan berbagai produk sesuai segmennya.
"Kedepan diharapkan juga kantor kas ini dapat meningkatkan statusnya menjadi kantor cabang pembantu," pungkasnya.
Direktur Utama PPKK, Dwi Nugroho, mengatakan dengan dibukanya kantor kas BNI ini dipastikan akan mempermudah bertransaksi. Khususnya pegawai kantor PPKK dan umumnya warga sekitar. Bahkan, kata dia, dengan dibukanya kantor kas ini akan menambah keramaian baru bagi nasabah BNI.
"Kami sudah lama bekerja sama dengan BNI. Ini wujud kerja sama kami mempermudah pelayanan," kata Dwi Nugroho di lokasi, Kamis (4/5).
Selain Dwi, dalam acara peresmiannya tersebut dihadiri langsung CEO BNI wilayah Jakarta-Kota, Ronny Venir beserta sejumlah tamu undangan.
"Dengan hadirnya BNI di sini diharapkan dapat melayani sejumlah transaksi yang ada di dan juga masyarakat sekitar seperti pemukiman dan sekolah," jelas Ronny.
Tidak hanya itu, dari segi bisnis, sambungnya, pihaknya pun dapat menawarkan berbagai produk sesuai segmennya.
"Kedepan diharapkan juga kantor kas ini dapat meningkatkan statusnya menjadi kantor cabang pembantu," pungkasnya.
(ven)