Jaringan Pengusaha Nasional Gandeng Pengusaha Korea

Senin, 15 Mei 2017 - 18:02 WIB
Jaringan Pengusaha Nasional...
Jaringan Pengusaha Nasional Gandeng Pengusaha Korea
A A A
JAKARTA - Jaringan Pengusaha Nasional (Japnas) memandang Korea Selatan (Korsel) memiliki investor-investor potensial dalam mengembangkan usaha di Indonesia. Untuk itu, Japnas menggandeng pengusaha asal Negeri Ginseng tersebut dalam kerja sama bisnis.

“Realisasi investasi Korea ke Indonesia dari tahun ke tahun cenderung mengalami kenaikan. Kami berharap dengan MoU ini akan semakin meningkatkan investasi mereka,” ujar Ketua Umum Pengurus Pusat Japnas, Bayu Priawan Djokosoetono dalam keterangan tertulisnya, Senin (15/5/2017).

Korea Selatan termasuk dalam sembilan negara prioritas investasi selain China, Taiwan, Timur Tengah, Singapura, Jepang, Amerika Serikat, Australia dan Inggris. Investasi yang masuk dari Korsel sepanjang 2015 mencapai USD1,2 miliar, tumbuh sebesar 7,6% dari periode yang sama tahun sebelumnya.

Sejak 2010-2015 nilai investasi yang masuk dari Korea Selatan mencapai angka USD8 miliar didominasi oleh sektor industri logam mencapai 45%.

Atas dasar itu dilakukan penandatanganan nota kesepahaman (MoU) antara Japnas dengan Korea-Indonesia Youth Association (KIYA) di Jakarta, Sabtu (13/4/2017). Melalui MoU ini diharapkan akan semakin banyak investasi yang masuk.

"Bahkan lebih jauh lagi dapat meningkatkan jumlah pengusaha di Indonesia. Semakin banyaknya investasi yang masuk, maka akan semakin banyak juga sektor-sektor usaha yang bisa dikerjakan. Kemitraan antara investor dengan Local Partner juga akan semakin banyak,” jelas Bayu.

Bagi Japnas, kerja sama ini menegaskan cita-cita organisasi menjadi Business Gateway untuk investasi yang masuk ke Indonesia. Japnas merupakan asosiasi pengusaha yang didesain menjadi action group, bukan pressure group.

“Jadi kami lebih konsentrasi pada membangun sinergitas, baik dengan pengusaha di dalam negeri, maupun luar negeri. Maka dengan adanya MoU ini kami bisa menginformasikan berbagai potensi ekonomi Indonesia kepada para calon investor,” jelasnya.

Senada dengan Japnas, Ketua Umum KIYA, Jung Je Ui menyambut baik penandatanganan kerja sama ini. “MoU ini kami harapkan mampu mempermudah suplai informasi tentang peluang usaha yang ada di Indonesia, dan juga mencari local partner yang potensial di Indonesia,” tandasnya.
(dmd)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7803 seconds (0.1#10.140)