Ramadan, Omzet Pedagang Busana Muslim di Thamrin City Naik 100%

Senin, 05 Juni 2017 - 04:11 WIB
Ramadan, Omzet Pedagang Busana Muslim di Thamrin City Naik 100%
Ramadan, Omzet Pedagang Busana Muslim di Thamrin City Naik 100%
A A A
JAKARTA - Omzet pedagang busana muslim di pusat perdagangan Thamrin City, Jakarta, pada Ramadan tahun ini meningkat 100%, dibandingkan tahun lalu. Bisnis busana muslim semakin bergairah seiring semakin banyaknya wanita yang mengenakan pakaian muslimah dan syarii.

“Rata-rata sebulan sebelum hari raya mulai ramai pembelian eceran maupun pembelian secara grosiran yang dijual kembali di daerah-daerah,” ujar Tia, pemilik toko Gaya Hijab di lantai dasar 1 Thamrin City, Jakarta.

Di tokonya yang sudah dirintis sejak tahun 2009, Tia mengaku mendapatkan keuntungan lumayan besar dari bisnis menjual busana muslim wanita Syarii. “Kami menjual busana muslim dengan harga Rp250.000 hingga Rp450.000 untuk satu stel baju muslim Syarii. Sebulan omzet bisa mencapai Rp100 juta,” kata Tia.

Geliat perdagangan busana muslim di Pusat Belanja Thamrin City Jakarta, juga diakui Naya, pemilik toko Fafifa yang juga berlokasi di lantai dasar 1. “Dibandingkan perdagangan di bulan Ramadhan tahun lalu, sekarang ini jauh lebih ramai dan meningkat secara signifikan mencapai 100%,” ujar Naya.

Ramainya pengunjung yang berbelanja busana muslim untuk keperluan Lebaran, diakui Naya, tidak terlepas dari berbagai kemudahan dan fasilitas, terutama lokasi yang mudah dijangkau dan kenyamanan berbelanja di Thamrin City. “Penjualan secara grosir untuk luar kota juga sangat besar peminatnya dari Makassar, Papua juga Malaysia dan China,” ungkap Naya.

Naya mengaku omzet penjualan yang diraih mengalami peningkatan dari tahun ke tahun. “Dalam sebulan bisa mencapai Rp1 miliar,” ungkap Naya.

General Manager Operasional Thamrin City, Adi Adnyana, mengatakan, pengelola pusat belanja Thamrin City berupaya memberikan pelayanan dan fasilitas terbaik bagi para pedagang maupun pengunjung yang datang berbelanja.

”Kami terus memperbaiki fasilitas dan meningkatkan pelayanan, demi kenyamanan dan keamanan berbelanja di Thamrin City,” pungkas Adi.
(dmd)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4618 seconds (0.1#10.140)