Kendalikan Harga, Bulog DIY Tambah Pasokan Bawang Putih

Jum'at, 16 Juni 2017 - 11:15 WIB
Kendalikan Harga, Bulog DIY Tambah Pasokan Bawang Putih
Kendalikan Harga, Bulog DIY Tambah Pasokan Bawang Putih
A A A
YOGYAKARTA - Badan Urusan Logistik (Bulog) Divisi Regional (Divre) DIY mendapatkan pasokan bawang putih sebanyak 5 ton untuk mengendalikan harga di pasaran. Setelah digunakan untuk pasar murah, stok bawang putih yang ada di Gudang Bulog tinggal 800 kilogram (kg).

Kepala Bulog DIY, Miftakhul Ulum memastikan stok pangan di DIY sangat cukup untuk memenuhi kebutuhan masyarakat. Sehingga, masyarakat tidak perlu khawatir tidak akan terjadi kelangkaan selama libur Ramadan dan libur Idul Fitri. "Pasokan yang cukup ini bagian dari stabilisasi pangan," ujarnya, Jumat (16/6/2017).

Sementara, stok beras di gudang Bulog mencapai 23.112 ton. Stok beras ini akan mampu memenuhi kebutuhan masyarakat mencapai lima bulan mendatang. Stok minyak goreng di gudang Bulog masih 3.080 liter, bawang putih 800 kg, daging sapi beku 1,5 ton dan gula pasir 1.660 ton.

Di sisi lain, dengan harga bawang putih yang masih tinggi di pasaran, pihaknya akan melakukan operasi pasar di berbagai lokasi di wilayah DIY. Untuk gelaran pasar murah tersebut akan mendapatkan tambahan pasokan 5 ton dari Jakarta.

Pihaknya berharap dengan pasar murah tersebut dapat menekan harga di pasaran. "Sekarang harga bawang putih cinco Rp38.000 per kg dan kami akan jual Rp30.000 per kg," tambahnya.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5076 seconds (0.1#10.140)