Sinar Mas Gelar Bazar Minyak Goreng Murah
A
A
A
PEKALONGAN - Sinar Mas kembali menggelar bazar minyak goreng bagi warga Pekalongan. Bazar ini digelar untuk meredam kekhawatiran masyarakat atas harga minyak yang mahal. Managing Director Sinar Mas G Sulistiyanto mengatakan, sekitar 2.500 kemasan minyak goreng ukuran 1 liter dijual seharga Rp8.000 per liter.
"Bazaar Rakyat dilakukan selain untuk berbagi dengan sesama, sekaligus mengantisipasi peningkatan kebutuhan masyarakat yang umumnya diikuti kenaikan harga minyak goreng di bulan Ramadan," katanya dalam keterangan tertulis, Senin (19/6/2017).
Dia menambahkan, kegiatan itu diharapkan memberi efek psikologis yang menenangkan masyarakat bahwa pasokan minyak goreng memadai dan tidak terjadi lonjakan harga. "Indonesia adalah produsen utama minyak kelapa sawit, bahan utama pembuatan minyak goreng. Sudah barang tentu ketersediaan minyak goreng bagi masyarakat sangat mencukupi," sambungnya.
Diketahui, sejak 2005 sudah ada 30 juta liter minyak goreng yang dibagikan Sinar Mas. Pada kesempatan yang sama diserahkan pula secara simbolik mushaf Al Quran kepada Bupati Pekalongan, Asip Kholbihi dan Pimpinan Pondok Pesantren Abdurrahman Wahid Soko Tunggal, Nuril Arifin Husein di Ponpes Miftahul Huda, Kedungwuni, Pekalongan.
Ada 500 mushaf yang akan dibagikan di Pekalongan. Sejak tahun 2008, APP Sinar Mas telah mendonasikan lebih dari 500 ribu mushaf Al Quran beserta buku panduan membaca Al Quran, Juz Amma, serta Al Quran Braille. Pada tahun ini, Sinar Mas berencana mewakafkan hingga 100 ribu mushaf.
Seluruh Al Quran yang diwakafkan, dibuat menggunakan Sinar Tech atau dikenal sebagai Quran Paper (QPP). Hal itu guna menjawab kebutuhan umat muslim akan kertas berkualitas. Kertasnya pun sudah memenuhi standar halal MUI.
"Bazaar Rakyat dilakukan selain untuk berbagi dengan sesama, sekaligus mengantisipasi peningkatan kebutuhan masyarakat yang umumnya diikuti kenaikan harga minyak goreng di bulan Ramadan," katanya dalam keterangan tertulis, Senin (19/6/2017).
Dia menambahkan, kegiatan itu diharapkan memberi efek psikologis yang menenangkan masyarakat bahwa pasokan minyak goreng memadai dan tidak terjadi lonjakan harga. "Indonesia adalah produsen utama minyak kelapa sawit, bahan utama pembuatan minyak goreng. Sudah barang tentu ketersediaan minyak goreng bagi masyarakat sangat mencukupi," sambungnya.
Diketahui, sejak 2005 sudah ada 30 juta liter minyak goreng yang dibagikan Sinar Mas. Pada kesempatan yang sama diserahkan pula secara simbolik mushaf Al Quran kepada Bupati Pekalongan, Asip Kholbihi dan Pimpinan Pondok Pesantren Abdurrahman Wahid Soko Tunggal, Nuril Arifin Husein di Ponpes Miftahul Huda, Kedungwuni, Pekalongan.
Ada 500 mushaf yang akan dibagikan di Pekalongan. Sejak tahun 2008, APP Sinar Mas telah mendonasikan lebih dari 500 ribu mushaf Al Quran beserta buku panduan membaca Al Quran, Juz Amma, serta Al Quran Braille. Pada tahun ini, Sinar Mas berencana mewakafkan hingga 100 ribu mushaf.
Seluruh Al Quran yang diwakafkan, dibuat menggunakan Sinar Tech atau dikenal sebagai Quran Paper (QPP). Hal itu guna menjawab kebutuhan umat muslim akan kertas berkualitas. Kertasnya pun sudah memenuhi standar halal MUI.
(akr)