Semarak Ramadhan di JNE Bukan Cuma Soal Kirim Paket

Selasa, 20 Juni 2017 - 20:20 WIB
Semarak Ramadhan di JNE Bukan Cuma Soal Kirim Paket
Semarak Ramadhan di JNE Bukan Cuma Soal Kirim Paket
A A A
RAMADHAN bukan hanya ibadah puasa yang dijalankan dengan semakin khidmat. Ramadhan juga momen istimewa untuk menyemarakan suasana kebersamaan, silaturahmi dan tentu saja berbagi dengan sesama. Begitu pun JNE yang terus mengadakan berbagai aktivitas seru, yaitu Bagi-Bagi Takjil, Dekorasi dan Gerbang JNE Bertema Khusus Ramadhan, THR on the Road, Blogger Gathering, Buka Puasa Akbar, dan Posko Mudik.

Presiden Direktur JNE, M Feriadi mengatakan, bagi JNE Ramadhan dan Idul Fitri bukan hanya tentang peningkatan performa kerja untuk menghadapi kenaikan jumlah kiriman tapi juga momen untuk berbagi kebahagiaan dengan pelanggan, masyarakat, maupun karyawan. ”Dengan semangat connecting happiness, semoga semua ikut merasakan kebahagiaan di bulan suci kali ini,” katanya.

Sejak 27 Mei-23 Juni 2017, JNE mempersembahkan nuansa Ramadhan di 55 cabang atau titik layanan di kota-kota besar. Kantor JNE diwarnai dekorasi khas Ramadhan di pintu gerbang maupun interior counter. Selain itu, sebanyak lebih dari 30.000 kantong berisi takjil diberikan untuk pelanggan dan masyarakat di sekitar kantor JNE menjelang waktu berbuka puasa setiap minggu dalam kegiatan “JNE Bagi-Bagi Takjil”.

Semarak Ramadhan di JNE Bukan Cuma Soal Kirim Paket


Kedua kegiatan ini diadakan di cabang-cabang JNE di seluruh Indonesia, yaitu Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi, Bandung, Tasikmalaya, Cirebon, Sukabumi, Karawang, Yogyakarta, Semarang, Solo, Cilacap, dan Magelang. Selanjutnya Surabaya, Jember, Kediri, Malang, Madiun, Mojokerto, Pasuruan, Probolinggo, Denpasar, Kupang, dan Mataram.

Kemudian Balikpapan, Banjarmasin, Pontianak, Bontang, Tarakan, Samarinda, Palangkaraya, Bandar Lampung, Batam, Bengkulu, Pekanbaru, Medan, Banda Aceh, Padang, Palembang, Jambi, dan Pangkal Pinang. Tak ketinggalan di Tanjung Pandan, Tanjung Pinang, Manado, Kendari, Sorong, Palu, Gorontalo, Jayapura, Makasar, Ternate, Ambon, dan Timika.

JNE juga berbuka puasa bersama 150 blogger dalam acara Blogger Gathering bertema Unpack Creative Content yang berisi workshop tentang berbagai aktivitas untuk mengembangkan skill, baik dalam membuat konten blog maupun vlog. Kini para blogger harus mengembangkan diri untuk dapat membuat konten blog yang variatif karena pembaca saat ini memiliki ekspektasi lebih, yaitu artikel tulisan serta video.

Semarak Ramadhan di JNE Bukan Cuma Soal Kirim Paket


Dalam acara ini JNE menghadirkan pembicara spesial yaitu seorang selebriti sekaligus entrepreneur, Haykal Kamil, dan Pungky Prayitno, yang merupakan blogger populer. Acara digelar di empat kota, yaitu di Bogor pada 2 Juni di Roof Top Garden Restaurant dan Bandung pada 4 Juni di Beehive Café. Blogger Gathering ini juga diselenggarakan pada 9 Juni di Hotel Novotel Batam dan Mercure Hotel Surabaya tanggal 16 Juni.

Hal yang paling ditunggu-tunggu setiap orang saat Ramadhan dan Idul Fitri, tentu saja THR (tunjangan hari raya). JNE pun berinisiatif mengadakan THR on the Road di Bandung pada malam takbiran sekaligus menggelar takbir keliling.

Santunan dalam program ini dibagikan kepada anak-anak yatim piatu di Panti Asuhan Al-Amin, Jalan Embong/Gg Haurkuning No 8. Santunan juga diberikan kepada orang yang masih bekerja di malam takbiran seperti penjaga pintu rel kereta, tukang becak, petugas kebersihan, serta masih banyak lagi di sekitaran pusat kota Bandung.

THR on the Road akan semakin meriah karena JNE tidak sendirian dalam menjalankannya. Dalam acara ini JNE menggandeng berbagai komunitas otomotif di Bandung.

Menjelang Hari Raya Idul Fitri, JNE menyediakan posko mudik mulai mulai Minggu 18 Juni 2017 hingga 24 Juni 2017. Posko mudik tersebut tersebar di beberapa titik, seperti dua lokasi di Cirebon yaitu di Jalan B Darsono dan Jalan Raya Cirebon-Bandung. Di Cilacap terdapat di halaman warehouse JNE Wangon dan Tegal di halaman kantor JNE Tegal, Jalan MT Haryono No 17.

Semarak Ramadhan di JNE Bukan Cuma Soal Kirim Paket


Selain sebagai tempat beristirahat para pemudik yang melakukan perjalanan jauh, posko mudik JNE pun menyediakan takjil gratis. Agar komunikasi para pemudik dengan keluarga maupun kerabat dapat terus berjalan lancar, charger station tersedia untuk mengisi baterai telepon seluler.

Khusus untuk karyawan, JNE menggelar Buka Puasa Akbar di The Kasablanka Hall, Kota Kasablanka, Jakarta Selatan, Sabtu 17 Juni 2017. Acara yang dibawakan Ronald Surapradja dan Terry Putri ini menjadi ajang istimewa bagi direksi dan top manajemen JNE untuk berbagi serta bersilaturahmi dengan ribuan karyawan. Door prize senilai Rp150 juta rupiah dan grand prize 4 paket umroh diberikan kepada karyawan yang beruntung.
(poe)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3593 seconds (0.1#10.140)