Luhut: Pemerintah Segera Mengkaji Bisnis SPBU Vivo

Jum'at, 03 November 2017 - 17:32 WIB
Luhut: Pemerintah Segera...
Luhut: Pemerintah Segera Mengkaji Bisnis SPBU Vivo
A A A
BANDUNG - Menteri Koordinator (Menko) bidang Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan mengaku pemerintah akan mengkaji keberadaan SPBU Vivo yang menjual bensin lebih murah dari Pertamina.

Menurut dia, pemerintah akan mempelajari dan melihat bagaimana sistem yang diberlakukan pengusaha SPBU Vivo dalam menjual bensin yang lebih murah dari Pertamina.

"Saya dengar itu memang harganya lebih murah 10% dari Pertamina. Sekarang, kita sedang lihat dan akan kaji," kata Luhut usai memberikan materi Studium Generale 2017 di Fakultas Hukum Universitas Padjadjaran, Jalan Dipati Ukur, Kota Bandung, Jumat (3/11/2017).

Seperti diketahui, PT Vivo Energy Indonesia menjual bahan bakar minyak (BBM) di SPBU Vivo yang berlokasi di Cilangkap, Jakarta Timur dengan jenis ROB 89 seharga Rp6.100/liter atau lebih murah dibanding harga BBM milik pemerintah (Pertamina) yang dijual Rp6.450/liter.

SPBU yang terletak di daerah Cilangkap ini menjual tiga jenis bahan bakar, yakni Revvo 89, Revvo 90, dan Revvo 92. Untuk Revvo 89 yang kadar RON-nya diklaim sedikit di atas premium dijual seharga Rp6.100 per liter atau lebih murah dari premium yang seharga Rp6.450 per liter. Sementara untuk Revvo 90 dijual Rp7.500 per liter dan Revvo 92 dijual Rp8.250 per liter.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1504 seconds (0.1#10.140)