MNC Asset Management dan MNC Play Gelar Asset Play Day

Sabtu, 20 Januari 2018 - 10:45 WIB
MNC Asset Management...
MNC Asset Management dan MNC Play Gelar Asset Play Day
A A A
JAKARTA - Dua perusahaan dalam naungan MNC Group, yaitu MNC Asset Management dan MNC Play bersinergi dalam meningkatkan brand awareness dari masing-masing unit usaha.

Hal tersebut direalisasikan melalui kegiatan Asset Play Day (APD) yang akan berlangsung selama lima hari, terhitung mulai 22-26 Januari 2018 di lobby Gedung MNC Financial Center, Kebon Sirih, Jakarta Pusat.

Kegiatan yang dikemas dengan nuansa fun and playful tersebut akan mengajak pengunjung untuk belajar mengenai tren reksa dana online di era digital melalui dukungan konektivitas internet yang baik. Talk show, live music, serta games seru dengan hadiah menarik akan disajikan pada peserta dan pengunjung sebagai bentuk apresiasi dari kehadiran dan partisipasinya.

Head of Product and Promotion MNC Asset Management Debora Prescillia mengatakan, melalui kegiatan ini, dirinya berharap dapat meningkatkan brand awareness dari kedua perusahaan yang berpartisipasi.

"Kami akui saat ini brand awareness terutama MNC Asset Management masih belum maksimal, pemahaman masyarakat bahwa produk yang kami tawarkan, yaitu investasi reksa dana pun masih sangat minim, mudah-mudahan bisa kami fasilitasi melalui kegiatan ini," jelas Debora, Jakarta, Sabtu (20/1/2018).

SVP Corporate Sales & Remote Branch Head MNC Play Agus Sugiharto menambahkan, pada kesempatan ini, pihaknya juga ingin memperkenalkan layanan TV Kabel Interaktif dan layanan internet MNC Play. Di mana, para pelajar dan mahasiswa bisa menyaksikan berbagai saluran berita untuk mengetahui lebih banyak mengenai dunia keuangan.

"Kami harap anak muda juga bisa menyaksikan berbagai saluran berita di TV Kabel Interaktif MNC Play untuk mengetahui lebih banyak mengenai dunia keuangan. Di antaranya melalui saluran IDX Channel, MNC News dan masih banyak lagi," imbuh dia.

Sementara layanan internet MNC Play, lanjut Agus, selain cepat dan stabil, juga simetris 1:1 antara upload dan download. "Kami ingin memperkenalkan layanan internet kepada para pelajar dan mahasiswa yang hadir karena di era digital ini dukungan konektivitas internet yang baik sangat diperlukan apalagi untuk belajar," tuturnya.

Adapun kegiatan ini dibuka untuk umum. Ke depannya, kegiatan serupa akan dilakukan berkala setiap bulan.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.3182 seconds (0.1#10.140)