JAPFA Latih Guru dan Siswa 10 Sekolah Dasar di Gorontalo

Senin, 05 Maret 2018 - 14:42 WIB
JAPFA Latih Guru dan Siswa 10 Sekolah Dasar di Gorontalo
JAPFA Latih Guru dan Siswa 10 Sekolah Dasar di Gorontalo
A A A
GORONTALO - Sebagai bentuk kepedulian perusahaan terhadap pendidikan, PT Japfa Comfeed Indonesia (JAPFA) melalui anak usahanya PT Ciomas Adisatwa, kembali menggelar program JAPFA4Kids, kali ini menyasar anak-anak sekolah di Gorontalo. Gorontalo merupakan lokasi kedua di tahun 2018 setelah Pekalongan.

Kegiatan berupa pelatihan berlangsung di SDN 2 Dungaliyo, Kabupaten Gorontalo. Dengan tujuan untuk mendorong perubahan perilaku anak dalam menjaga kebersihan dan kesehatan, pelatihan dilakukan dengan mengikutsertakan 10 sekolah dengan jumlah 120 siswa sebagai perwakilan untuk didorong menjadi agen perubahan.

“Melalui pelatihan tersebut, kami berupaya untuk mendorong tumbuhnya sekolah bersih dan sehat dengan berfokus pada warga sekolah, yaitu siswa dan guru,” ujar Aris Pramono, Head of Region PT Ciomas Adisatwa Region Sulawesi. “Sebagai dukungan terhadap tema program yaitu Anak Indonesia Bersih dan Sehat, dibutuhkan sinergi antar warga sekolah untuk mensukseskan terciptanya perubahan perilaku,” lanjut Aris.
Selain melatih anak untuk peduli lingkungan dan menerapkan perilaku bersih dan sehat, guru juga dilatih untuk menjadi contoh yang baik, juga sebagai sebagai motor perubahan yang diharapkan dapat mendorong para siswa. Disamping itu, program pelatihan JAPFA4Kids juga berkomitmen dalam meningkatkan mutu guru, sejalan dengan program Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kab. Gorontalo tahun 2018.

“Bekerja sama dengan pemerintah daerah Kabupaten Gorontalo, kegiatan JAPFA4Kids diharapkan dapat mendorong perubahan kualitas pendidikan bagi guru maupun siswa Gorontalo kearah yang lebih baik,” Ujar R. Artsanti Alif, Head of Social Investment JAPFA, program JAPFA4Kids Gorontalo mendapatkan apresiasi yang dituangkan dalam nota kesepahaman antara JAPFA dan pemerintah daerah Kabupaten Gorontalo yang akan di tandatangani oleh Prof. Dr. Ir. Nelson Pomalingo, M.Pd, Bupati Gorontalo.

Nota kesepahaman ini menujukan dukungan penuh pemerintah daerah terhadap program yang akan diselenggarakan selama 6 bulan berupa pendampingan dengan harapan perubahan dapat terjadi secara berkesinambungan.
“Program ini akan diakhiri dengan evaluasi setiap 3 bulan untuk mengukur efektivitas program agar perubahan yang terjadi tidak hanya untuk waktu yang singkat namun berlanjut” tambah Artsanti

PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk (JAPFA), perusahaan agribisnis terkemuka di Indonesia yang memiliki lini bisnis produksi pakan ternak, pembibitan ayam, pembibitan dan penggemukan sapi, budidaya perairan serta produksi vaksin hewan, JAPFA akan terus mendukung generasi penerus Indonesia, sesuai dengan visi perusahaan “Berkembang Menuju Kesejahteraan Bersama"
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7101 seconds (0.1#10.140)