Wujudkan Industri 4.0, Kemenperin Bentuk Kinas

Senin, 07 Mei 2018 - 12:39 WIB
Wujudkan Industri 4.0, Kemenperin Bentuk Kinas
Wujudkan Industri 4.0, Kemenperin Bentuk Kinas
A A A
JAKARTA - Pemerintah tengah menggaungkan industri 4.0 guna menjaga daya saing Indonesia di tingkat global. Hal ini disambut Kementerian Perindustrian (Kemenperin) dengan membuat 10 prioritas nasional untuk wujudkan Making Indonesia 4.0.

Hal itu diungkapkan Imam Haryono, Staf Ahli Menteri Bidang Peningkatan Penggunaan Produk Dalam Negeri, Kemenperin saat menjadi pembicara dalam konferensi internasional untuk membumikan isu revolusi Industri Keempat yang diadakan Universitas Mercu Buana (UMB) bersama Persatuan Pelajar Indonesia di Malaysia.

"Sepuluh prioritas nasional untuk mewujudkan making Indonesia 4.0 di antaranya, perbaikan alur aliran material; mendesain ulang zona industri; pemberdayaan UMKM; membangun infrastruktur digital nasional; menarik investasi asing; dan peningkatan kualitas SDM," tutur Imam Haryono di Kampus UMB Meruya, Jakarta, Senin (7/5/2018).

Untuk menuju Industri 4.0, Indonesia akan belajar dari Korea Selatan. Salah satunya dengan membentuk Komite Industri Nasional atau Kinas.

Sementara itu, Rektor UMB, Arissetyanto Nugroho mengatakan, kegiatan ini adalah bagian dari memperingati Hari Pendidikan Nasional. "Isu Industri 4.0 sedang hangat dibincangkan dalam dunia industri, demikian juga oleh dunia perguruan tinggi dalam rangka menyiapkan SDM yang dapat mengimbangi lajunya teknologi digital," ucapnya.
(fjo)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7117 seconds (0.1#10.140)