Desain Interior Warna Hitam Ini Elegan dan Keren Banget!

Sabtu, 26 Mei 2018 - 14:41 WIB
Desain Interior Warna...
Desain Interior Warna Hitam Ini Elegan dan Keren Banget!
A A A
Warna hitam cenderung memiliki stereotip yang kurang bagus. Masyarakat Indonesia kerap mengaitkan warna hitam dengan hal buruk seperti ilmu hitam dan gelap mata. Bahkan, ada yang mendiskriminasi manusia berdasarkan tingkat kehitaman kulitnya. Padahal, manusia bisa terlihat manis dan eksotis dengan kulitnya yang hitam.
Meskipun demikian, warna hitam menjadi lambang sebuah ketegasan karena merepresentasi ketidakhadiran warna putih atau warna lainnya, sehingga tidak mudah untuk dikotori. Dalam kehidupan sehari-hari, warna hitam justru dominan dan merupakan campuran warna dasar untuk menghasilkan kesan gelap seperti warna abu-abu, biru dongker, hijau tua, cokelat, dan lainnya.

Namun, jika diaplikasian ke dalam desain interior rumah, warna hitam justru memberikan kesan tersendiri. Contohnya perpaduan warna hitam dan putih atau monokrom yang akan memberikan kesan sederhana. Selain itu, rumah dengan desain interior dominan warna hitam justru akan terlihat keren dan elegan. Berikut ini beberapa ide desain interior warna hitam dari Arsitag yang keren dan elegan:
1. Ruang Keluarga Bea House
Desain Interior Warna Hitam Ini Elegan dan Keren Banget!
Desain interior warna hitam Bea House di Tangerang karya Antony Liu + Ferry Ridwan / Studio Tonton (Sumber: arsitag.com)
Rumah minimalis modern memang mengutamakan keterbukaan antara bagian eksterior dan interior. Ciri utamanya adalah penggunaan jendela kaca yang cukup dominan. Akan tetapi, kesan terlalu terang di dalamnya bisa dikurangi dengan sentuhan warna hitam pada desain interior.
2. Ruang Keluarga S+I House
Desain Interior Warna Hitam Ini Elegan dan Keren Banget!
Desain interior warna hitam S+I House di Jakarta karya Dp+Hs Architects (Sumber: arsitag.com)
Ruang keluarga S+I menerapkan konsep desain industrial yang indentik dengan penggunaan material unfinished. Hal tersebut terlihat jelas dari dinding beton ekspose pada salah satu sisi dinding. Namun, jika ditambahkan dengan sentuhan warna hitam, justru akan menambahkan kesan sederhana.
3. Dapur Capital Residence
Desain Interior Warna Hitam Ini Elegan dan Keren Banget!
Desain interior warna hitam Capital Residence di Jakarta karya Enviro Tec (Sumber: arsitag.com)
Dapur minimalis memang memberikan kesan yang rapih dan terlihat tidak ribet. Apalagi, dengan menggunakan warna yang dominan hitam, dapur Anda menjadi tidak mudah kotor sehingga tidak terlihat jorok.
4. Dapur dan Ruang Makan Green Garden House
Desain Interior Warna Hitam Ini Elegan dan Keren Banget!
Desain interior warna hitam Green Garden House di Jakarta karya Studio Denny Setiawan (Sumber: arsitag.com)
Warna yang paling cocok dipadukan dengan warna hitam adalah warna putih, atau biasa disebut sebagai warna monokrom hitam putih. Anda bisa menerapkannya dengan menggunakan kabinet berwarna putih, dinding berkeramik hitam, dan kursi makan berwarna hitam seperti pada ruang keluarga Green Garden House.
5. Ruang Makan Martin Apartment
Desain Interior Warna Hitam Ini Elegan dan Keren Banget!
Desain interior warna hitam Martin Apartment di Singapore karya A & Partners (Sumber: arsitag.com)
Tidak hanya dipadukan dengan warna putih, ternyata warna hitam bisa dipasangkan dengan warna apa saja. Salah satunya adalah warna merah marun yang secara tidak langsung akan memberikan kesan elegan pada setiap sudut rumah.
6. Kamar Tidur Permata Buana Residence
Desain Interior Warna Hitam Ini Elegan dan Keren Banget!
Desain interior warna hitam Permata Buana Residence di Jakarta karya Fine Team Studio (Sumber: arsitag.com)
Warna hitam juga bisa berpadu secara sempurna dengan warna abu-abu. Hasilnya seperti pada kamar tidur bernuansa hitam Permata Buana Residence yang benar-benar terlihat keren dan elegan.
7. Kamar Tidur Hotel Morrissey
Desain Interior Warna Hitam Ini Elegan dan Keren Banget!
Desain interior warna hitam Hotel Morrissey di Jakarta karya Aboday Architect (Sumber: arsitag.com)
Kamar tidur desain skandinavia memang identik dengan warna putih. Namun, agar terlihat lebih menarik, bisa ditambahkan sentuhan warna lainnya seperti warna hitam dan warna merah.
8. Kamar Mandi Ralali
Desain Interior Warna Hitam Ini Elegan dan Keren Banget!
Desain interior warna hitam Ralali di Jakarta karya Revano Satria (Sumber: arsitag.com)

Tidak hanya pada dapur, ruang keluarga, dan kamar tidur saja, desain interior warna hitam yang keren dan elegan juga bisa diaplikasikan pada kamar mandi. Bahkan, warna ini membuat kamar mandi menjadi tidak kelihatan kotor. (Antaresa)
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0753 seconds (0.1#10.140)