Taman Hijau Nan Mungil di Depan Rumah yang Bikin Mata Sejuk

Minggu, 19 Agustus 2018 - 16:02 WIB
Taman Hijau Nan Mungil...
Taman Hijau Nan Mungil di Depan Rumah yang Bikin Mata Sejuk
A A A
Bayangkan Anda sedang ingin membeli rumah, namun saat datang yang Anda temukan adalah rerumputan kering yang gersang? Jangankan membeli, masuk dan memeriksanya saja Anda pasti merasa malas. Tak dapat dimungkiri bahwa menata taman depan rumah adalah sebuah keharusan, baik saat Anda ingin menjual atau hanya ingin menempatinya sendiri.Taman depan rumah adalah yang pertama kali dilihat saat tamu Anda datang. Rerumputan yang hijau serta bunga warna-warni tidak hanya akan menyegarkan mata dan mengusir penat bagi Anda sebagai penghuni, tetapi juga menyenangkan dipandang oleh para tamu atau orang yang sekadar lewat. Tidak percaya? Coba saja simak contoh-contoh desain taman minimalis depan rumah dari Arsitag.com berikut ini!AI House
Taman Hijau Nan Mungil di Depan Rumah yang Bikin Mata Sejuk
AI House Karya Studio Denny Setiawan (Sumber: arsitag.com)

Berada di kawasan Taman Jajan, Tangerang, rumah tinggal minimalis ini juga menggunakan desain taman depan rumah sederhana sebagai penyambut. Selain tanaman-tanaman dalam pot, lahan kosong yang ditanami rerumputan juga bisa menjadi lokasi bermain dan duduk santai yang menyenangkan. Agar lebih berwarna, Anda bisa menambahkan berbagai tumbuhan berbunga di dalam pot.Trimmed Reform House
Taman Hijau Nan Mungil di Depan Rumah yang Bikin Mata Sejuk
Trimmed Reform House Karya SUB (Sumber: arsitag.com)

Hampir sama dengan AI House yang mengandalkan pemandangan padang rumput, desainer Trimmed Reform House juga melakukan hal yang sama dengan taman depan rumahnya. Bedanya adalah dua pohon besar yang bisa Anda pilih untuk mendapatkan suasana yang semakin asri.
Metro Kencana Residence
Taman Hijau Nan Mungil di Depan Rumah yang Bikin Mata Sejuk
Metro Kencana Residence Karya PT Garisprada (Sumber: arsitag.com)

Taman depan rumah residensi ini tampak asri meski tanpa adanya bunga warna-warni. Suasana hijau berasal dari tanaman di dalam pot yang tampak serasi dengan eksterior rumah yang berwarna tanah.Tsang Residence
Taman Hijau Nan Mungil di Depan Rumah yang Bikin Mata Sejuk
Tsang Residence Karya TAU Architect (Sumber: arsitag.com)

Dilihat sekilas, tak ada yang terlalu istimewa dengan taman mini ini dari rumah tinggal di Kawasan Fatmawati ini. Namun, perpaduan desain pintu masuknya yang unik membuat bagian depan rumah terasa semakin hidup.SS Residence
Taman Hijau Nan Mungil di Depan Rumah yang Bikin Mata Sejuk
SS Residence Karya Irianto Purnomo Hadi (Sumber: arsitag.com)

Rumah ini memiliki desain yang unik dengan warna serba putih yang sekilas terkesan kaku. Keberadaan taman di depan rumah dan di sekelilingnya menjadi elemen yang tak boleh ditinggalkan begitu saja.
Rumah Tinggal di Hang Tuah
Taman Hijau Nan Mungil di Depan Rumah yang Bikin Mata Sejuk
Rumah Tinggal di Hang Tuah Karya Han Awal & Partners (Sumber: arsitag.com)Tanpa perlu masuk ke dalam rumah pun Anda sudah bisa merasakan betapa asrinya suasana di rumah ini. Bagian depannya tampak begitu hijau dengan dua taman yang berada di kanan dan kiri pintu masuk yang juga tak kalah hijaunya.Raw Office
Taman Hijau Nan Mungil di Depan Rumah yang Bikin Mata Sejuk
RAW Office Karya Raw Architecture (Sumber: arsitag.com)

Memasuki kantor arsitek ini, Anda akan disambut taman mungil yang berada di bagian depannya. Desain tampak depan yang unik dan asri ini bisa Anda terapkan di rumah Anda untuk mendapatkan suasana natural yang menyejukkan.AA Residence
Taman Hijau Nan Mungil di Depan Rumah yang Bikin Mata Sejuk
AA Residence Karya Bitte Design Studio (Sumber: arsitag.com)

Rumah tinggal di Kawasan Cimanggis ini adalah bukti bahwa taman yang cantik akan semakin mendongkrak penampilan eksterior rumah, apalagi jika desain rumah Anda seperti AA Residence yang memanfaatkan warna-warna asli material termasuk pagar yang menampilkan susunan bebatuan kecil seperti ini. Pintu kayu dan tumbuhan yang merambat dari atap menambah suasana natural yang semakin menyejukkan mata. (Anita)
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1015 seconds (0.1#10.140)