Apa Kabar Kereta Semicepat Jakarta-Surabaya?

Selasa, 16 Oktober 2018 - 14:28 WIB
Apa Kabar Kereta Semicepat Jakarta-Surabaya?
Apa Kabar Kereta Semicepat Jakarta-Surabaya?
A A A
JAKARTA - Kementerian Perhubungan (Kemenhub) telah lama berencana membangun kereta semicepat rute Jakarta-Surabaya. Namun, hingga saat ini proyek tersebut seperti belum menunjukkan perkembangan yang signifikan.

Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi mengatakan, saat ini pembangunan kereta tersebut masih dalam studi kelayakan (feasibility study) oleh Japan International Cooperation Agency (JICA). Rencananya, hasil kajian tersebut akan diserahkan November mendatang.

"Jakarta-Surabaya sekarang lagi di-review FS oleh JICA. Memang rencananya November mereka akan memberikan kepada kita," katanya di Gedung Kemenhub, Jakarta, Selasa (16/10/2018).

Menurutnya, pemerintah telah sejak awal menyampaikan kepada JICA bahwa kereta semicepat Jakarta-Surabaya harus lebih ekonomis. Selain itu, tingkat komponen dalam negeri (TKDN) juga harus ditingkatkan dan kontraktor lokal juga menjadi prioritas.

"Tentu harganya harus lebih ekonomis, bersamaan dengan dia melakukan FS, melakukan pengamatan di tempat itu difikirkan mana yang ekonomis, teknologi apa yang dipakai," tandasnya.
(fjo)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4541 seconds (0.1#10.140)