Harga BBM Pertamax Cs dan Pertalite Turun

Sabtu, 05 Januari 2019 - 09:07 WIB
Harga BBM Pertamax Cs...
Harga BBM Pertamax Cs dan Pertalite Turun
A A A
JAKARTA - PT Pertamina (Persero) melakukan penyesuaian harga BBM Non Subsidi dengan besaran yang bervariatif. Hal ini seiring dengan turunnya harga rata-rata minyak mentah dunia dan penguatan rupiah terhadap dollar Amerika,

Direktur Utama Pertamina Nicke Widyawati menyatakan, penyesuaian harga yang dilakukan Pertamina telah sesuai dengan mekanisme dan peraturan yang berlaku.

“Kami telah berkordinasi dengan pihak-pihak terkait untuk memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat, terutama pelanggan setia produk-produk Pertamina,” ujar Nicke dalam rilis di Jakarta, Sabtu (5/1/2019).

Sementara Direktur Pemasaran Retail, Mas’ud Khamid menambahkan, penyesuaian BBM Non Subsidi tersebut berlaku mulai Sabtu tanggal 5 Januari 2019 pukul 00.00 waktu setempat.

Harga baru yang berlaku di beberapa daerah bisa berbeda-beda karena dipengaruhi oleh perbedaan besaran Pajak Bahan Bakar Kendaraan Bermotor (PBBKB) di masing-masing daerah.

Mas’ud menambahkan, perseroan akan terus mengevaluasi secara berkala harga BBM tersebut sesuai dengan dinamika harga minyak mentah dan nilai tukar rupiah di pasar global.

"Pertamina berharap penyesuaian harga ini dapat meningkatkan loyalitas masyarakat yang sudah menjadi pelanggan produk Pertamina. Sekaligus sebagai upaya perusahaan untuk mengajak masyarakat untuk menggunakan produk-produk BBM berkualitas," tandasnya.

Adapun jenis BBM yang mengalami penyesuaian harga sebagai berikut :

Pertalite turun sebesar Rp 150 per liter
Pertamax turun sebesar Rp 200 per liter
Pertamax Turbo turun sebesar Rp 250 per liter
Dexlite turun sebesar Rp 200 per liter
Dex turun sebesar Rp 100 per liter
(akr)
Berita Terkait
Guru Besar UGM: Migrasi...
Guru Besar UGM: Migrasi Pengguna Pertamax ke Pertalite Tak Akan Terjadi
Harga Pertamax Naik,...
Harga Pertamax Naik, Pengguna Kendaraan Banyak Beralih ke Pertalite
Harga Pertamax Turbo...
Harga Pertamax Turbo Sudah Naik, Pertamax dan Pertalite Kapan?
Pertamina Sudah Tepat,...
Pertamina Sudah Tepat, Pakar: Jika Harga BBM Pertalite Naik Maka Timbul Gejolak
Update Harga Pertalite...
Update Harga Pertalite dan Pertamax Hari Ini, Ada yang Berubah?
Perbandingan Harga Pertalite...
Perbandingan Harga Pertalite dengan Pertamax Green 92, Mana Lebih Murah?
Berita Terkini
Gedung Putih: Lebih...
Gedung Putih: Lebih dari 75 Negara Coba Negosiasi Tarif dengan AS
22 menit yang lalu
Tersendat Libur Panjang,...
Tersendat Libur Panjang, 13 Juta Wajib Pajak Laporkan SPT Tahunan
2 jam yang lalu
Mandek di Rp1.904.000/Gram,...
Mandek di Rp1.904.000/Gram, Intip Rincian Harga Emas Antam per Minggu 13 April 2025
2 jam yang lalu
Uni Eropa Bakal Pakai...
Uni Eropa Bakal Pakai Segala Cara untuk Melawan Tarif AS
3 jam yang lalu
Rusia Masih Jadi Ancaman,...
Rusia Masih Jadi Ancaman, Trump Perpanjang Sanksi AS Selama 12 Bulan
4 jam yang lalu
Standard Chartered Uji...
Standard Chartered Uji Agunan Kripto dengan OKX
13 jam yang lalu
Infografis
3 Efek Tarif Impor Donald...
3 Efek Tarif Impor Donald Trump Terhadap Harga Emas Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved