HAGO Dukung Kreativitas Millenial Lewat Airport Week

Selasa, 09 April 2019 - 19:20 WIB
HAGO Dukung Kreativitas...
HAGO Dukung Kreativitas Millenial Lewat Airport Week
A A A
JAKARTA - Dalam setahun sejak diluncurkannya, pertumbuhan pengguna aplikasi games HAGO di Indonesia meningkat secara signifikan. HAGO berkomitmen untuk mendukung wanita dan anak-anak serta turut menjadi bagian dalam meningkatkan kreativitas serta pertumbuhan ekonomi di Indonesia.

Guna merawat kreativitas di Indonesia secara berkesinambungan, khususnya di antara generasi millennial, HAGO mendukung Airport Week Fest yang diselenggarakan oleh Angkasa Pura II pada 4-7 April 2019 di Terminal 3 Bandara Internasional Soekarno Hatta. Angkasa Pura 2 merupakan salah satu BUMN yang memiliki fokus pada manajemen bandara di sebagian besar Indonesia bagian barat.

Event tersebut menghadirkan ragam aktivitas yang menyenangkan dan menarik bagi millennial dan disesuaikan dengan tema kebandar udaraan. Airport Week event mencakup penampilan DJ, kompetisi Airmazing Race, kompetisi PUBG, penampilan tari, street performance dan bazaar dengan aneka produk yang seru.

Acara ini juga bertujuan untuk mengedukasi konsumen mengenai perkembangan digital sebagai peningkatan experience di bandara. Salah satu highlight dari Airport Week Fest adalah Air Amazing (Airmazing) Race.

“Air amazing race ini yang kami maksud agar para millennials merasakan sensasi millennials journey experience di bandara melalui sebuah games,” ungkap Febri Toga Simatupang, Senior Manager of Branch Communication and Legal, Soekarno-Hatta International Airport.

Airmazing Race diikuti oleh generasi millennialdi BUMN, yang biasa disebut BUMN Millenials. Generasi inilah yang nantinya akan menjadi pembuat keputusan dan kebjakan Indonesia di masa depan. Millenial dan keluarga muda saat ini adalah generasi masa depan dan sebagian besar dari pengguna jasa bandara adalah millennial. Airport Week bertujuan untuk memberikan semangat baru bagi millennial untuk menjadi agen perubahan melalui pengalaman yang modern dan berkesan di bandara.

“Kami yakin bahwa kami turut mengedukasi pasar dengan mengambil peranan pada event kreatif lokal dan bekerjasama dengan institusi terpercaya seperti BUMN , dalam hal ini Angkasa Pura 2. Kami berharap dapat terus ikut ambil andil dalam mengembangkan kreativitas dan pertumbuhan ekonomi dengan mendukung penuh generasi muda di Indonesia," ujar Cyra Capanzana, HAGO South East Asia Business Development.

HAGO sendiri adalah aplikasi yang tersedia di pasar Android atau iOS yang melebur fitur dan karakter lokal serta permainan tradisional menjadi permainan yang menyenangkan dan bersifat global. Sekitar 50 games ada di HAGO. Games ini menargetkan beragam tingkat usia dan memiliki fitur chat untuk pengalaman games yang lebih kaya. HAGO mendukung generasi muda untuk menggunakan fitur HAGO untuk bersosialisasi sembari menikmati games.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1035 seconds (0.1#10.140)