Global Mediacom Hilangkan Jabatan Direktur Independen

Selasa, 25 Juni 2019 - 21:59 WIB
Global Mediacom Hilangkan Jabatan Direktur Independen
Global Mediacom Hilangkan Jabatan Direktur Independen
A A A
JAKARTA - PT Global Mediacom Tbk (BMTR) memutuskan untuk tidak membagi dividen. Keputusan ini dihasilkan dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST), dan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) yang diselenggarakan hari ini.

Direktur Global Mediacom, Oerianto Guyandi, mengatakan bahwa RUPST kali ini untuk memberikan laporan kinerja perseroan dan Laporan Keuangan yang telah diaudit tahun buku yang berakhir pada 31 Desember 2018.

"Keputusan rapat tadi menyetujui untuk tidak membagikan dividen kepada pemegang saham perseroan untuk tahun buku 2018," ujarnya di iNews Tower, Selasa (25/6/2019).

Selain itu, dalam RUPST juga memutuskan untuk tidak ada pergantian jajaran komisaris dan direksi perseroan. Namun, posisi Direktur Independen dihilangkan dan digantikan dengan posisi Wakil Direktur Utama.

"Menegaskan kembali susunan dewan komisaris dan direksi karena adanya direktur independen kita hilangkan jadi tidak ada direktur independen lagi," tutur dia.

Sementara itu, BMTR membukukan laba bersih pada kuartal I-2019 sebesar Rp263,7 miliar. Naik bila dibandingkan periode yang sama di tahun 2018 sebesar Rp81,0 miliar. Dengan demikian, laba bersih per saham setara dengan Rp17,23 per lembar.

Berikut susunan Dewan Komisaris dan Direksi Perseroan:
Dewan Komisaris
Komisaris Utama: Rosano Barack
Komisaris: Mohamed Idwen Ganie
Komisaris: John Aristianto Prasetio
Komisaris: Desi Puspitasari Santoso

Dewan Direksi
Direktur Utama: Hary Tanoesedibjo
Direktur: Oerianto Guyandi
Direktur: David Fernando Audy
Direktur: Syafril Nasution
Direktur: Christophorus Taufik Siswandi
Direktur: Indra Pudjiastuti Prastomiyono
(ven)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5813 seconds (0.1#10.140)