Bank Dunia Pangkas Proyeksi Ekonomi RI di 2019 Jadi 5,1%

Senin, 01 Juli 2019 - 13:35 WIB
Bank Dunia Pangkas Proyeksi...
Bank Dunia Pangkas Proyeksi Ekonomi RI di 2019 Jadi 5,1%
A A A
JAKARTA - Bank Dunia memperkirakan pertumbuhan ekonomi Indonesia di 2019 sebesar 5,1%. Proyeksi ini lebih rendah dibanding sebelumnya yang berada di kisaran 5,2%. Kepala Ekonom Bank Dunia untuk Indonesia Frederico Gil Sander menerangkan, proyeksi ini dikarenakan melihat kondisi eksternal yang membuat ekonomi Indonesia tertekan.

"Mengingat kondisi eksternal yang tidak menguntungkan, pertumbuhan ekonomi diperkirakan akan turun menjadi 5,1% pada 2019 dan kemudian pulih menjadi 5,2% pada 2020. Akselerasi moderat dalam konsumsi swasta diperkirakan akan berlanjut karena inflasi tetap rendah dan pasar tenaga kerja kuat," ujar Frederico di Jakarta, Senin (1/7/2019).

Sambung dia menambahkan, meski pertumbuhan ekonomi yang akan melambat di Indonesia tidak akan mempengarhi pertumbuhan investasi. Pasalnya Investasi di Indonesia akan tumbuh tinggi seiring kepastikan politik Indonesia yang berangsur damai.

"Investasi diperkirakan akan tetap kuat, terutama setelah pemilihan umum, dengan berkurangnya ketidakpastian politik dan sentimen bisnis yang lebih optimis terhadap usulan reformasi," jelasnya.

Dia pun menegaskan posisi fiskal diharapkan membaik, memungkinkan investasi pemerintah untuk menguat ketika proyek infrastruktur kembali online dan rekonstruksi pascabencana dimulai. Hal ini seiring komitmen pemerintah yang tetap menjaga Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN) dengan sehat. "Momentum bisa dijaga dan pertumbuhan bisa dijaga," tandasnya.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6838 seconds (0.1#10.140)