Tingkatkan Pariwisata Danau Toba, Luhut Ingin Grab Siapkan Paket Wisata

Selasa, 13 Agustus 2019 - 23:31 WIB
Tingkatkan Pariwisata Danau Toba, Luhut Ingin Grab Siapkan Paket Wisata
Tingkatkan Pariwisata Danau Toba, Luhut Ingin Grab Siapkan Paket Wisata
A A A
JAKARTA - Menteri Koordinator (Menko) bidang Kemaritiman, Luhut Binsar Pandjaitan, menggelar rapat bersama President of Grab Indonesia Ridzki Kramadibrata. Rapat tersebut untuk mempromosikan wisata di Indonesia.

Luhut menjelaskan bahwa pemerintah akan menginvestasikan dana Rp1 triliun untuk pengembangan wisata, termasuk Danau Toba di Sumatra Utara. Untuk mendukung infrastruktur dan transportasinya, pemerintah melakukan sinergi dengan swasta, termasuk Grab yang akan menggunakan platformnya dalam mempromosikan Danau Toba.

"Kami ingin memantapkan paltform Grab dalam mempromosikan pariwisata seperti Danau Toba untuk tur dua hari atau tiga hari," ujar Luhut di Gedung Kemaritiman, Jakarta, Selasa (13/8/2019).

Dia menerangkan, platform Grab ini nantinya mirip seperti agent travel yang juga mempromosikan daerah-daerah wisata lain, seperti Candi Borobudur, yang infrastrukturnya sudah siap.

"Jadi mau pesan kemana tinggal aplikasi saja. Fasilitasnya lengkap sampai tempat penginapan atau hotel," jelasnya.

Dalam kesempatan yang sama, Presiden Grab Indonesia, Ridzki Kramadibrata, menyambut baik kerja sama ini. Pihaknya akan mendukung pemesanan transportasi dan promosi pariwisata menggunakan platformnya.

"Ini sejalan dengan komitmen Grab mendukung destinasi pariwisata di Indonesia, tentunya untuk percontohan pertama adalah Danau Toba. Kami bukan hanya mendukung promosinya, juga booking destinasi serta dukungan layanan transportasi di sana," tandasnya.
(ven)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7139 seconds (0.1#10.140)