BI Sebut Masalah Perizinan Penyebab Perusahaan Asing Emoh ke Indonesia

Sabtu, 07 September 2019 - 09:11 WIB
BI Sebut Masalah Perizinan Penyebab Perusahaan Asing Emoh ke Indonesia
BI Sebut Masalah Perizinan Penyebab Perusahaan Asing Emoh ke Indonesia
A A A
JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) gundah gulana karena Indonesia gagal bersaing dengan negara tetangga menjadi tujuan investasi perusahaan asing. Sebanyak 33 perusahaan asing hengkang dari China, dan kebanyakan memilih Vietnam untuk merelokasi pabrik, imbas dari perang dagang AS-China.

Bank Indonesia pun menelusuri mengapa 33 perusahaan asing emoh masuk ke Indonesia. Hasil penelusuran, masalah perizinan menjadi penyebabnya.

"Penelusuran BI, hal yang membuat mereka (perusahaan asing) berat masuk ke Indonesia karena perizinan. Kalau soal wilayah, tenaga kerja, dan sebagainya, bisa diukur. Itu bisa ditempatkan dalam perhitungan mereka, feasibility mereka. Tapi yang tidak bisa diukur adalah perizinan, selesainya kapan," jelas Deputi Gubernur Senior Bank Indonesia, Destry Damayanti di Jakarta, Jumat (6/9/2019).

Destry menjelaskan saat ini memang secara keseluruhan aliran dana asing yang masuk masih mencapai Rp170 triliun. Tapi kebanyakan masuk ke pasar saham dan obligasi.

Sementara itu, ekonomi Indonesia saat ini lebih butuh investasi asing langsung atau Foreign Direct Investment (FDI). Nah, untuk itu, Bank Indonesia telah menyiapkan langkah antisipasi. Diantaranya menawarkan kepada calon investor atas proyek-proyek yang sudah berjalan.

"Akan lebih bagus lagi jika ini diimbangi dengan masuknya foreign direct investment yang lebih besar," jelasnya.
(ven)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9662 seconds (0.1#10.140)