Luhut Sebut Zulkifli Zaini Punya Kinerja Bagus

Selasa, 24 Desember 2019 - 13:13 WIB
Luhut Sebut Zulkifli Zaini Punya Kinerja Bagus
Luhut Sebut Zulkifli Zaini Punya Kinerja Bagus
A A A
JAKARTA - Menteri BUMN Erick Thohir menunjuk Zulkifli Zaini sebagai Direktur Utama PLN dan Amien Sunaryadi sebagai Komisaris Utama PT Perusahaan Listrik Negara (Persero).

Keduanya telah disahkan dalam Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) PLN pada Senin (23/12/2019) petang, menggantikan dua jabatan pelaksana tugas yang diemban Sripeni Inten Cahyani (Plt. Dirut PLN) dan Ilya Avianti yang merupakan Plt. Komisaris Utama PLN.

Penunjukkan Zulkifli mendapat tanggapan positif dari Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan. Luhut mengatakan Zulkifli Zaini merupakan sosok yang tepat untuk memimpin PLN.

Menurut Luhut, Zulkifli sudah terbukti dengan kinerja yang bagus saat di Bank Mandiri. "Bagus, beliau kan bagus. Dia (Zulkifli) bagus," ujar Luhut di Jakarta, Selasa (24/12/2019).

Dalam RUPS PLN, Kementerian BUMN juga mengangkat dan menentapkan Suahasil Nazara sebagai Wakil Komisaris Utama. Untuk jajaran Direksi, RUPS juga mengangkat dan menetapkan Darmawan Prasodjo sebagai Wakil Direktur Utama dan Sinthya Roesly sebagai Direktur Keuangan.

Berikit susunan Komisaris PT Perusahaan Listrik Negara (Persero):
1. Komisaris Utama/Komisaris Independen: Amien Sunaryadi
2. Wakil Komisaris Utama: Suahasil Nazara
3. Komisaris: Ilya Avianti
4. Komisaris: Rida Mulyana
5. Komisaris Independen: Deden Juhara
6. Komisaris: Budiman

Jajaran Direksi PT Perusahaan Listrik Negara (Persero):
1. Direktur Utama: Zulkifli Zaini
2. Wakil Direktur Utama: Darmawan Prasodjo
3. Direktur Keuangan: Sinthya Roesly
4. Direktur Pengadaan Strategis 1: Sripeni Inten Cahyani
5. Direktur Pengadaan Strategis 2: Djoko Raharjo Abumanan
6. Direktur Human Capital Management: Muhamad Ali
7. Direktur Perencanaan Korporat: Syofvi Felienty Roekman
8. Direktur Bisnis Regional Jawa, Madura dan Bali: Haryanto WS
9. Direktur Bisnis Regional Sulawesi dan Kalimantan: Syamsul Huda
10. Direktur Bisnis Maluku, Papua dan Nusa Tenggara: Ahmad Rofiq
11. Direktur Bisnis Regional Sumatera: Wiluyo Kusdwiharto
(ven)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7471 seconds (0.1#10.140)