IHSG Diprediksi Menguat, Mainkan 6 Saham Ini

Senin, 27 Januari 2020 - 07:27 WIB
IHSG Diprediksi Menguat, Mainkan 6 Saham Ini
IHSG Diprediksi Menguat, Mainkan 6 Saham Ini
A A A
JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan hari ini diprediksi berbalik menguat atau rebound, dimana MACD mulai membentuk pola dead cross di area positif. Sementara itu, Stochastic dan RSI mulai berhasil membentuk pola golden cross. Sebelumnya, akhir sesi Jumat kemarin jatuh ke level 6.244,11 dengan pelemahan -5,10 poin atau -0,08%.

"Di sisi lain, terlihat pola upward bar yang mengindikasikan adanya potensi penguatan lanjutan pada pergerakan IHSG sehingga berpeluang menuju ke area resistance," ujar Analis saham dari Reliance Sekuritas, Nafan Aji Gusta Utama di Jakarta, Senin (27/1/2020).

Adapun sejumlah rekomendasi saham yang dapat menjadi pertimbangan investor, antara lain sebagai berikut:

1. AKRA

Pergerakan harga masih bertahan di atas garis bawah dari bollinger dan terlihat pola bullish engulfing line candlestick pattern yang mengindikasikan adanya potensi stimulus beli. “Akumulasi Beli” pada area level 3390 – 3490, dengan target harga di level 3650. Support: 3350.

2. ADRO

Sebelumnya terlihat pola bullish pin bar yang mengindikasikan adanya potensi stimulus beli pada pergerakan harga saham. “Akumulasi Beli” pada level 1320 – 1380, dengan target harga secara bertahap di level 1470, 1700 dan 1930. Support: 1290.

3. ELSA

Terlihat pola tweezer bottom candlestick pattern yang mengindikasikan adanya potensi stimulus beli pada pergerakan harga saham. “Akumulasi Beli” pada area level 280 – 284, dengan target harga secara bertahap di level 300, 326, 318, 356 dan 384. Support: 270.

4. EXCL

Pergerakan harga masih bertahan di atas garis bawah dari bollinger dan terlihat pola inverted hammer candle yang mengindikasikan adanya potensi stimulus beli. “Akumulasi Beli” pada area level 3180 - 3200, dengan target harga secara bertahap di 3240, 3420, 3600 dan 3790. Support: 3140 & 3050.

5.INCO

Pergerakan harga saham telah menyentuh garis MA 200 sehingga peluang terjadinya penguatan terbuka lebar. “Akumulasi Beli” pada area level 3280 – 3310, dengan target harga secara bertahap di level 3370, 3640, 3970, 4750 dan 5550. Support: 3190.

6. ITMG

Pergerakan harga saham telah menyentuh garis MA 60 sehingga peluang terjadinya penguatan terbuka lebar. “Akumulasi Beli” pada 11500 – 11700, dengan target harga secara bertahap di level 12275 dan 13300. Support: 11225.
(ind)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6893 seconds (0.1#10.140)