Total Dana Kelolaan Allianz Capai Rp40,18 Triliun di 2019

Rabu, 04 Maret 2020 - 17:42 WIB
Total Dana Kelolaan...
Total Dana Kelolaan Allianz Capai Rp40,18 Triliun di 2019
A A A
JAKARTA - PT Asuransi Allianz Life Indonesia mencatat total dana kelolaan atau Asset Under Management (AUM) sebesar Rp40,18 triliun sepanjang 2019. Dana kelolaan ini naik 14% dibanding dengan tahun 2018 yang sebesar Rp35,33 triliun, yang termasuk dana kelolaan Dana Pensiun Lembaga Keuangan (DPLK) Alianz.

"Portofolio AUM Allianz Indonesia terdiri dari dana yang dikelola unit link sebesar 53%, asuransi jiwa dan kesehatan sebesar 25% dan DPLK sebesar 22%. Ini memperlihatkan keyakinan nasabah yang makin mempercayai kita," ujar Chief Investment Officer Allianz Life Indonesia Made Daryanti, di Jakarta, Rabu (4/3/2020).

Terkait perkembangan virus corona yang kini telah positif di Indonesia, Made Daryanti mengatakan bahwa hal itu mempengaruhi penjualan produk asuransi Allianz. Penjualan Allianz, kata dia, mengalami peningkatan. Hal ini diyakini akan meningkatkan revenue peseroan.

"Penjualan asuransi justru membaik, kejadian ini (virus corona) makin meningkatkan kesadaran kita akan pentingnya asuransi untuk proteksi," katanya.

Momentum mewabahnya virus corona juga dimanfaatkan perusahaan untuk memberikan edukasi kepada masyarakat betapa pentingnya memiliki proteksi asuransi.

Dia melanjutkan, sejak kasus ini mulai terkuak pada Januari hingga Februari 2020, penjualan produk asuransi milik Allianz meningkat cukup tajam. "Kalau kita lihat tren penjualan meningkat Januari dan Februari, tapi kalau angkanya saya tidak bawa data," ujarnya.
(fjo)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7552 seconds (0.1#10.140)