Bangun hotel di Cirebon, GAMA investasi Rp60 M

Rabu, 11 Juli 2012 - 11:36 WIB
Bangun hotel di Cirebon, GAMA investasi Rp60 M
Bangun hotel di Cirebon, GAMA investasi Rp60 M
A A A
Sindonews.com - PT Gading Development Tbk (GAMA) akan membangun hotel di Cirebon, Jawa Barat. Untuk mewujudkannya, emiten yang baru melakukan listing perdana di Bursa Efek Indonesia (BEI) ini harus menyiapkan investasi Rp60 miliar.

"Bisnis hotel di Cirebon 150 kamar. Dananya berasal dari prosit IPO," kata Direktur Utama GAMA, Hendry Kembaren saat ditemui usai listing perdana di BEI, Jakarta, Rabu (11/7/2012).

Alasan perseroan membangun hotel di Cirebon lantaran permintaan akan kamar sewaan di Cirebon terbilang tinggi. "Pertumbuhan bisnis hotel pesat, selain itu wisatawan juga transit dan tujuan bisnis," akunya.

Selain akan membangun hotel di Cirebon, dia juga mengaku tengah mempersiapkan pembangunan apartemen 700 unit di kawasan Kelapa Gading, Jakarta Utara. Saat ini, prosesnya sedang dalam tahap pembicaraan dengan pihak kontraktor. "Mengenai investasinya sedang dihitung, kita harapkan dalam waktu beberapa minggu kedepan bisa diekspose," tandasnya.

Sebagai informasi, GAMA hari ini baru saja mencatatkan nama di BEI dan menjadi emiten ke-12 tahun ini. Perusahaan properti ini menawarkan empat miliar lembar saham dengan nilai penawaran umum sekira Rp420 miliar, dengan harga nilai nominal Rp100 per lembar.

Perseroan juga menyertakan waran seri I sekira dua miliar lembar atau sekira 33,31 persen dari modal ditempatkan dan disetor penuh. Waran diberikan secara cuma-cuma. Setiap dua pemegang saham baru berhak atas satu lembar waran. Waran bernilai nominal Rp100 per lembar, dengan harga pelaksanaan Rp105 per lembar.

Penukaran waran dilakukan pada periode 11 Januari 2013 hingga 16 Juli 2015. Penggunaan dana hasil IPO sebesar Rp95,87 miliar atau sekira 23,97 persen untuk pembayaran kewajiban kepada Palazzo Properti Holdings Ltd. Sekira 32,50 persen atau Rp130 miliar untuk pembayaran kewajiban ke PT AB Sinar Mas Multifinance.

Kemudian 3,38 persen atau Rp13,51 miliar untuk pembayaran kewajiban di PT Bank Sinarmas Tbk. Sebesar Rp50 miliar atau 12,50 persen untuk pembayaran kewajiban ke PT Bank Capital Indonesia Tbk. Adapun sebesar Rp50 miliar atau sekira 12,50 persen untuk peningkatan modal anak usaha PT Gading Hotel & Resort.

Sedangkan, sebesar Rp60 miliar atau 15 persen untuk meningkatkan modal anak usaha PT Swakarsa Adimanunggal. Sisanya atau 0,15 persen untuk modal kerja. Adapun yang bertindak sebagai penjamin emisi adalah PT Andalan Artha Advisindo Sekuritas.
(and)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7453 seconds (0.1#10.140)