Sumbar siagakan 2.429 angkutan Lebaran

Sabtu, 04 Agustus 2012 - 13:50 WIB
Sumbar siagakan 2.429...
Sumbar siagakan 2.429 angkutan Lebaran
A A A
Sindonews.com - Sebanyak 2.429 angkutan untuk arus mudik dan arus balik Lebaran disiagakan Dinas Perhubungan Sumatera Barat menjelang H-7 hingga H+7.

”Armada yang disiapkan itu yaitu 1.897 unit angkutan antar kota dalam provinsi (AKDP) dan 532 unit angkutan antar kota antara provinsi (AKAP) dan tiga unit kereta api, satu unit kereta reguler dan dua unit kereta wisata,” kata Kepala Dinas Perhubungan Sumatera Barat, Mudrika, Sabtu (4/8/2012).

Menurutnya, untuk angkutan AKDP dapat mengangkut 1.927.352 calon penumpang, sementara AKAP melayani 150.150 penumpang. ”Kalau dibandingkan tahun 2011 jumlah tersebut sudah kita lebihkan, tahun lalu menjelang dan sesudah hari raya tingkat penggunaan angkutan umum di terminal-terminal utama di Sumbar hanya 60 persen sampai 80 persen yang terpenuhi,” ungkapnya.

Untuk keselamatan, Mudrika meminta armada mengangkut mudik wajib kir ulang di Dinas Perhubungan kabupaten dan kota tempat domisili kendaraan setelah uji kelayakan barulah stiker angkutan lebaran dipasang. ”Jika ada kendaraan yang kedapatan tidak laik operasi, Dishub tidak akan mengizinkan untuk mengangkut calon pemudik,” tegasnya.

Selain itu, kata Mudrika, kelancaran penyelenggaraan angkutan lebaran tahun ini, pihaknya telah melakukan koordinasi untuk pemantauan dan pengendalian angkutan lebaran. Beberapa instansi yang dilibatkan adalah Ditlantas Polda Sumbar, Dinas Prasarana Jalan Tarkim Sumbar, Dinas Kesehatan, Jasa Raharja, DPD Organda, Adpel Teluk Bayur, PT Angkasa Pura II, PT Pelindo, PT KAI Divre II, PT ASDP dan para Kepala Dinas Perhubungan kabupaten/kota.

”Kita juga meminta pengusaha angkutan diharapkan menyertakan asuransi jiwa kepada setiap calon penumpangnya, kalau terjadi musibah sudah ada asuransi, harapan kita tahun ini tidak ada kecelakaan, sopir juga harus sehat, untuk mengendarai kendaraan,” pungkasnya.
(gpr)
Berita Terkait
Gelar Lebaran Festive,...
Gelar Lebaran Festive, Gading Festival Ajak Masyarakat Bahagia di Hari Raya
Quality Time Lebaran...
Quality Time Lebaran di Tengah Pembatasan Sosial Akibat Covid-19
Belanja Kebutuhan Lebaran...
Belanja Kebutuhan Lebaran Tetap Tinggi, Capai 63,8%
Lebaran di Tengah Pandemi,...
Lebaran di Tengah Pandemi, Apakah Dianjurkan Berjabat Tangan?
Jangan Gagal Paham,...
Jangan Gagal Paham, Begini Hukum Bermaaf-maafan Saat Lebaran
Sambut Ramadhan dan...
Sambut Ramadhan dan Lebaran dengan Berbagai Kejutan
Berita Terkini
Satu Dekade, Lionel...
Satu Dekade, Lionel Group Komit Beri Pelayanan Terbaik ke Pelanggan dan Mitra Bisnis
2 jam yang lalu
JPMorgan Bunyikan Alarm...
JPMorgan Bunyikan Alarm Resesi Amerika, Ini Biang Keroknya
2 jam yang lalu
14 Tahun Dipimpin Ririek,...
14 Tahun Dipimpin Ririek, Telkom Akselerasi Transformasi untuk Perkuat Ekosistem Digital Nasional
3 jam yang lalu
Konsolidasi Aset BUMN...
Konsolidasi Aset BUMN Masuk Tahap Akhir, Begini Bocoran CEO Danantara
3 jam yang lalu
Arsari Group Sangkal...
Arsari Group Sangkal Hashim Jabat Preskom di PT TMS
3 jam yang lalu
Efek FCTC Bikin Pelaku...
Efek FCTC Bikin Pelaku Industri Tembakau Was-was
3 jam yang lalu
Infografis
Waspada! 5 Penyakit...
Waspada! 5 Penyakit Ini Sering Kambuh setelah Lebaran
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved