Proyek EOR Medco di Rimau masuk tahap akhir
A
A
A
Sindonews.com - Senior Manager of Relations PT Medco E&P Indonesia (Medco), Joang Laksanto mengatakan, Satuan Kerja Khusus Pelaksana Kegiatan Usaha Hulu Minyak dan Gas Bumi (SKK Migas) sedang menggodok khusus proses penggadaaan barang dan jasa, penelitian dan final project untuk Enhanced Oil Recovery (EOR).
"Khusus EOR, dimana SKK Migas dalam hal ini Pak Rudi, sedang menggodok segala sesuatunya untuk mendukung teknologi ini. Dulu EOR perlu proses yang lama, dan tidak semua perusahaan cocok di lapangan yang bersangkutan," ujarnya dalam media gathering bersama wartawan di Hotel Patra Jasa, Anyer, Banten, Sabtu (2/3/2013).
Sementara untuk proyek EOR Medco di lapangan Kaji Semboga, blok Rimau, Musi Banyuasin, Sumatera Selatan, dikatakan Joang, saat ini memasuki tahapan yang paling akhir.
"Apabila kita sudah mengolah minyak, kita harus melalui tahapan pertama, secondoary, lalu tahapan terakhir. Saat ini kita memasuki tahapan terakhir," ungkapnya.
Joang mengungkapkan, sampai saat ini, lapangan tua yang ada di Indonesia merupakan lapangan milik Medco, Chevron, dan Pertamina.
"Khusus EOR, dimana SKK Migas dalam hal ini Pak Rudi, sedang menggodok segala sesuatunya untuk mendukung teknologi ini. Dulu EOR perlu proses yang lama, dan tidak semua perusahaan cocok di lapangan yang bersangkutan," ujarnya dalam media gathering bersama wartawan di Hotel Patra Jasa, Anyer, Banten, Sabtu (2/3/2013).
Sementara untuk proyek EOR Medco di lapangan Kaji Semboga, blok Rimau, Musi Banyuasin, Sumatera Selatan, dikatakan Joang, saat ini memasuki tahapan yang paling akhir.
"Apabila kita sudah mengolah minyak, kita harus melalui tahapan pertama, secondoary, lalu tahapan terakhir. Saat ini kita memasuki tahapan terakhir," ungkapnya.
Joang mengungkapkan, sampai saat ini, lapangan tua yang ada di Indonesia merupakan lapangan milik Medco, Chevron, dan Pertamina.
(gpr)