Kepala Bappenas akan hadiri pertemuan World Bank-IMF

Senin, 18 Maret 2013 - 12:48 WIB
Kepala Bappenas akan hadiri pertemuan World Bank-IMF
Kepala Bappenas akan hadiri pertemuan World Bank-IMF
A A A
Sindonews.com - Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Bappenas Armida Salsiah Alisjahbana akan menghadiri undangan World Bank-IMF Spring Meeting 2013 di Washington DC, Amerika Serikat, pada 18-21 April 2013.

Pertemuan tersebut akan membahas kemajuan reformasi Bank Dunia, pembangunan berkelanjutan (sustainable development), perkembangan ekonomi global terkini, serta isu-isu lain yang sedang berkembang saat ini.

Dilansir dari situs Sekretariat Kabinet, Senin (18/3/2013), selain menghadiri World Bank-IMF Spring Meeting 2013, Armida juga diundang menghadiri forum pertemuan tahunan Bank Pembangunan Asia (ADB) di New Delhi, pada 2-5 Mei 2013. Pertemuan ini akan membahas kinerja ADB sekaligus sebagai jembatan komunikasi perwakilan negara-negara anggotanya.

Pada kedua forum tersebut, Armida diundang dalam kapasitasnya sebagai alternate governor untuk Indonesia. Pada pertemuan ADB itu, Arminda mewakili Indonesia dan diminta oleh Presiden ADB menjadi co-chair pada outreach global partnership on development effectiveness.

Selain itu, dia juga akan menjadi panelis pada 'Roundtable and seminar jobs and skills in the 21th century delivering effective public services', serta kerja sama Selatan-Selatan atau south-south cooperation.

Sementara pada pertemuan World Bank-IMF Spring Meeting 2013 di Washington DC, Armida akan mewakili Indonesia di sesi-sesi strategis pertemuan tersebut.

Kemudiaan, dia akan menjadi pembicara pada dialog bersama AS Chamber of Commerce, serta bertemu dengan lembaga-lembaga think thank setempat untuk menghimpun masukan-masukan terkait penyusunan Rencana Pembangunan jangka Menengah nasional (RPJMN) periode berikutnya.

Di samping kedua pertemuan tersebut, Armida juga akan menandatangani perjanjian kerja sama Selatan-Selatan dan IDB. Karena waktunya berdekatan dengan World Bank-IMF Spring Meeting, dalam perjalanan ke Washington DC, Armida akan transit ke Jeddah, Arab Saudi, untuk memenuhi undangan Presiden IDB dalam acara penandatanganan perjanjian tersebut.
(gpr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6902 seconds (0.1#10.140)