Emirates dan Qantas kerja sama penerbangan ke Eropa

Selasa, 02 April 2013 - 18:27 WIB
Emirates dan Qantas...
Emirates dan Qantas kerja sama penerbangan ke Eropa
A A A
Sindonews.com - Emirates dan Qantas secara resmi memulai kerja sama yang ditandai dengan penerbangan Qantas pertama yang berangkat dari Sydney dan Melbourne ke London, melalui hub internasional di Dubai pada akhir Maret 2013.

Presiden Emirates Airline, Tim Clark mengatakan, kemitraan ini menandai era baru bagi Qantas dan Emirates serta penerbangan global, sebagai dua operator yang berkolaborasi untuk memberikan yang layanan terbaik, lounge, manfaat frequent flyer dan pengalaman perjalanan.

"Kekuatan dari kerja sama ini berangkat dari kenyataan bahwa Emirates dan Qantas merupakan dua perusahaan yang memiliki kecocokan satu sama lain. Pelanggan Emirates yang menggunakan ruang Qantas atau mengambil penerbangan Qantas akan mengalami pelayanan yang setara dengan apa yang mereka harapkan dari Emirates," kata Clark dalam rilisnya di Jakarta, Selasa (2/4/2013).

Menurutnya, kedua maskapai penerbangan ini akan menawarkan armada gabungan terbesar Airbus A380 dan penumpang akan disambut melalui Concourse A, yang pertama di dunia. Khusus untuk A380 di Dubai International Airport, dan merupakan pusat geografis dari kerja sama ini.

"Keuntungan utama adalah beragamnya produk yang kami tawarkan untuk para pelanggan setia kami. Pelanggan maskapai penerbangan dapat memanfaatkan hak istimewa mereka ketika mereka terbang di jaringan bersama, termasuk mendapatkan poin, menunggu penerbangan dan akses lounge," jelas Clark.

Chief Executive Officer (CEO) Qantas, Alan Joyce mengatakan, kerja sama ini akan membuat perjalanan jarak jauh lebih nyaman dan lebih cepat bagi jutaan warga Australia. Pelanggan Qantas dari Adelaide, Brisbane, Perth, Melbourne, dan Sydney memiliki akses satu atap untuk 65 tujuan di Timur Tengah, Afrika Utara, Inggris dan Eropa melalui jaringan bersama Qantas dan Emirates.

"Dengan perjalanan melalui Dubai, pelanggan Qantas dapat terhubung ke berbagai jaringan ekstensif Emirates ke Eropa dan Inggris dan terbang langsung ke tujuan mereka," kata Joyce.

Sebelumnya, jaringan Qantas menawarkan lima tujuan one-stop codeshare ke Eropa dan Inggris dengan mitra perusahaannya. Mulai Minggu kemarin, Qantas menawarkan akses ke 32 tujuan di Eropa melalui jaringan gabungan Qantas dan Emirates.

"Jaringan baru ini akan memangkas waktu perjalanan rata-rata lebih dari dua jam dari Melbourne dan Sydney ke 10 tujuan utama di Eropa," ujar Alan.
(izz)
Berita Terkait
Mengenal Turbulensi...
Mengenal Turbulensi di Pesawat, Bisakah Bikin Kecelakaan?
Turbulensi Pesawat:...
Turbulensi Pesawat: Mengapa Ancaman Langit Ini Semakin Sering Terjadi?
Duh! Kalau Pesawat Jatuh,...
Duh! Kalau Pesawat Jatuh, Duduk di Mana Biar Selamat? Ini Kata Peneliti!
5 Negara yang Telah...
5 Negara yang Telah Menggunakan Pesawat Tempur Rafale, Indonesia Menyusul?
Spesifikasi Pesawat...
Spesifikasi Pesawat Latih Tecnam P2006T yang Jatuh di BSD
Spesifikasi Pesawat...
Spesifikasi Pesawat Anti Kiamat Amerika Boeing E-4B, Kendaraan Khusus yang Diciptakan Jika Terjadi Bencana Nuklir
Berita Terkini
Siap-siap, OJK Bakal...
Siap-siap, OJK Bakal Atur Influencer Keuangan Wajib Tersertifikasi
1 jam yang lalu
Perang Dagang Sedikit...
Perang Dagang Sedikit Mereda, Trump Batalkan Ancaman Tarif 50% untuk Kanada
1 jam yang lalu
Tren Perjalanan Wisata...
Tren Perjalanan Wisata Meningkat, Tokio Marine Perkuat Kerjasama dengan Travel Agent
10 jam yang lalu
Menaker Resmi Buka Posko...
Menaker Resmi Buka Posko THR 2025, Terima Aduan Pekerja
10 jam yang lalu
Ada Perubahan Konsumsi...
Ada Perubahan Konsumsi dan Belanja saat Ramadan, Perlu Bijak Kelola Keuangan
10 jam yang lalu
Momentum Positif Pemain...
Momentum Positif Pemain di Industri Asuransi saat Literasi Masyarakat Meningkat
11 jam yang lalu
Infografis
3 Alasan Komisi Eropa...
3 Alasan Komisi Eropa Dorong UE Miliki Blok Pertahanan Baru
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved