Laba AALI susut 5,7% jadi Rp356 M

Selasa, 23 April 2013 - 13:38 WIB
Laba AALI susut 5,7%...
Laba AALI susut 5,7% jadi Rp356 M
A A A
Sindonews.com - PT Astra Agro Lestari Tbk (AALI) sepanjang kuartal I/2013 mencatat laba dapat diatribusikan kepada pemilik perusahaan sebesar Rp356,36 miliar atau susut 5,7 persen dibanding kuartal I tahun lalu sebesar Rp377,9 miliar.

Berdasarkan laporan keuangan perseroan di keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Selasa (22/4/2013) dipaparkan bahwa turunnya laba tersebut dikontribusi dari naiknya beban pokok pendapatan, beban dan biaya lainnya serta kerugian kurs dan turunnya penghasilan bunga pada periode tersebut.

Dengan pendapatan bersih naik sekitar 5,43 persen menjadi Rp2,72 triliun dibanding sebelumnya Rp2,58 triliun. Naiknya pendapatan tersebut menyebabkan beban pokok pendapatan bertambah sekitar 9,24 persen menjadi Rp2,01 triliun dari periode yang sama tahun lalu Rp1,84 triliun.

Laba kotor perseroan tercatat turun menjadi Rp714,29 miliar dari Rp738,94 miliar. Sementara beban umum dan administrasi meningkat menjadi Rp135,74 miliar dari Rp131,13 miliar dan beban penjualan naik menjadi Rp116,7 miliar dari Rp77,2 miliar dan biaya pendanaan meningkat dari Rp1,47 miliar menjadi Rp10,87 miliar.

Sementara perseroan pada tiga bulan pertama tahun ini mencatat kerugian akibat selisih kurs sebesar Rp3,29 miliar dari periode yang sama tahun lalu membukukan laba selisih kurs mencapai Rp2,78 miliar. Sedangkan penghasilan bunga menurun menjadi Rp3,45 miliar dari Rp8,84 miliar.

Adapun laba periode berjalan turun 4,89 persen menjadi Rp371,47 miliar dibanding periode yang sama tahun sebelumnya senilai Rp390,58 miliar. Laba per saham dasar/dilusian menurun menjadi Rp226,3 dari periode yang sama tahun lalu Rp239,98 per saham.

Total aset tercatat naik menjadi Rp12,97 triliun dari periode yang sama tahun lalu Rp12,42 triliun, dengan total pinjaman bertambah menjadi Rp3,25 miliar dari Rp3,05 miliar pada kuartal I/2012.
(rna)
Berita Terkait
Gegara Ini, Laba Astra...
Gegara Ini, Laba Astra Agro Anjlok 56,22%
Kuartal I/2020, Astra...
Kuartal I/2020, Astra Agro Cetak Laba Bersih Rp371 Miliar
Ciptakan Astemic, Astra...
Ciptakan Astemic, Astra Agro Terus Menggali Potensi Pupuk Non Kimia
Soal Rencana Pemblokiran...
Soal Rencana Pemblokiran Pasokan ke Nestle, Begini Tanggapan Astra Agro
Astra Agro Tegaskan...
Astra Agro Tegaskan Komitmen Sustainability
Bantu Pendidikan Warga...
Bantu Pendidikan Warga Sekitar, PT ANA Lakukan Sejumlah Langkah
Berita Terkini
Laba UNVR Melonjak 245%,...
Laba UNVR Melonjak 245%, Unilever PLC Optimistis Bisnis di Indonesia Pulih
15 menit yang lalu
Airlangga Laporkan Perkembangan...
Airlangga Laporkan Perkembangan Terbaru Nogosiasi Tarif AS ke Prabowo
29 menit yang lalu
Perdana, PT Ceria Berhasil...
Perdana, PT Ceria Berhasil Produksi Ferronickel
1 jam yang lalu
MNC Asset Management...
MNC Asset Management Mendorong Program Dana Abadi di Seluruh Kampus Indonesia
2 jam yang lalu
MNC Asset Management...
MNC Asset Management dan Universitas Binawan Teken MoU Endowment Fund Dukung Beasiswa
3 jam yang lalu
Efek Tarif AS, Sejumlah...
Efek Tarif AS, Sejumlah Pabrik di China Mulai Stop Produksi
3 jam yang lalu
Infografis
Alasan Ramalan dalam...
Alasan Ramalan dalam Serial The Simpsons Selalu Jadi Kenyataan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved