PUT II, KPIG tingkatkan modal dasar Rp5 T

Jum'at, 31 Mei 2013 - 19:42 WIB
PUT II, KPIG tingkatkan...
PUT II, KPIG tingkatkan modal dasar Rp5 T
A A A
Sindonews.com - PT MNC Land Tbk (KPIG) melakukan peningkatan modal dasar dalam rangka Penawaran Umum Terbatas (PUT) II dari semula Rp2 triliun menjadi sebesar Rp7 triliun.

"Modal dasar akan ditingkatkan Rp5 triliun menjadi Rp7 triliun dari sebelumnya Rp2 triliun dalam rangka PUT II, sehingga anggaran dasar perseroan akan dirubah," ujar Direktur PT MNC Land, Daniel Yuwono saat RUPSLB di MNC Tower, Jakarta, Jumat (31/5/2013).

Selain itu, perseroan juga melakukan PUT II kepada pemegang saham dengan menerbitkan Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu (HMETD) sebanyak-banyaknya 1,6 miliar saham biasa atas nama atau sebesar 31,2 persen dari jumlah saham perseroan yang ditempatkan dan disetor penuh dengan nilai nominal Rp500 setiap saham, yang ditawarkan dengan harga Rp1.520 setiap saham. Sehingga keseluruhan bernilai Rp2,4 triliun.

"Modal ditempatkan dan modal disetor akan ditingkatkan menjadi sebanyak-banyaknya Rp2,57 triliun untuk menampung PUT II," jelasnya.

Untuk informasi, KPIG mencatat pendapatan 2012 sebesar Rp409 miliar atau meningkat 405 persen dibandingkan 2011 sebesar Rp81 miliar.

Peningkatan ini terutama disebabkan dikonsolidasikannya laporan keuangan entitas anak perusahaan yakni PT Nusantara Graha Internasional (NGI) dengan laporan keuangan KPIG.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.2038 seconds (0.1#10.140)