Tunda bayar utang, saham KARK disuspensi

Jum'at, 05 Juli 2013 - 09:36 WIB
Tunda bayar utang, saham...
Tunda bayar utang, saham KARK disuspensi
A A A
Sindonews.com - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) melakukan penghentian sementara (suspensi) perdagangan saham PT Dayaindo Resources International Tbk (KARK) menyusul ditundanya pembayaran utang perseroan.

Kepala Divisi Penilaian Perusahaan Sektor Jasa BEI, Umi Kulsum mengatakan, sehubungan dengan penundaan kewajiban pembayaran utang (PKPU) PT Dayaindo Resources International Tbk pada 4 Juli 2013, maka BEI memutuskan melakukan suspensi efek KARK.

"Suspensi efek PT Dayaindo Resources International dilakukan di seluruh pasar mulai sesi 1 perdagangan tanggal 5 Juli 2013," kata dia dalam keterangannya di keterbukaan informasi BEI, Jumat (5/7/2013).

Otoritas Bursa meminta kepada sejumlah pihak yang berkepentingan untuk selalu memperhatikan keterbukaan informasi yang disampaikan perseroan.

Sementara itu, BEI kemarin telah mencabut suspensi saham PT Buana Listya Tama Tbk (BULL) di seluruh pasar mulai sesi I perdagangan Kamis (4/7/2013).

Suspensi dicabut lantaran perseroan telah menyampaikan laporan keuangan tahunan per 31 Desember 2011, laporan keuangan interim per 31 Maret 2012 dan laporan keuangan tengah tahunan per 30 Juni 2012.

Selain itu, juga menyampaikan laporan keuangan interim per 31 September 2012, laporan tahunan per 31 Desember 2012, RUPST tahun buku 2011 dan 2012 serta menggelar paparan publik tahunan untuk tahun 2012 dan 2013.
(rna)
Berita Terkait
BEI Buka Gembok Saham...
BEI Buka Gembok Saham Emiten Erick Thohir & Bank QNB
BEI Buka Gembok Saham...
BEI Buka Gembok Saham TIFA, Siap-siap Trading!
Telat Bayar Iuran Tahunan,...
Telat Bayar Iuran Tahunan, BEI Gembok 43 Emiten Saham
Disuspensi Bursa, Ini...
Disuspensi Bursa, Ini Tanggapan Itama Ranoraya
Gokil! 10 Perusahaan...
Gokil! 10 Perusahaan Ini Dipasung BEI Lebih dari Setahun
Tips Merawat Suspensi...
Tips Merawat Suspensi Motor Anda Agar Awet
Berita Terkini
Iwan Sunito Bagikan...
Iwan Sunito Bagikan Tips Sukses Bisnis di Industri Properti Australia
4 jam yang lalu
Progres Pembangunan...
Progres Pembangunan Pelabuhan Patimban Tembus 78,9%, Menhub Target Rampung Oktober 2025
5 jam yang lalu
DAmandita Sentul Tawarkan...
D'Amandita Sentul Tawarkan Rumah Smart Living Pure Nature Rp700 Jutaan
5 jam yang lalu
Perusahaan AS Tetap...
Perusahaan AS Tetap Ekspansi di Tengah Kebijakan Efisiensi Pemerintah
5 jam yang lalu
Atasi Kesenjangan Pasokan...
Atasi Kesenjangan Pasokan Gas Bumi, Pemerintah Diminta Buka Kebijakan Impor
5 jam yang lalu
Perluas Layanan Pembiayaan,...
Perluas Layanan Pembiayaan, SIF Perluas Jangkauan hingga Makassar
5 jam yang lalu
Infografis
China Luncurkan AI Baru...
China Luncurkan AI Baru Manus, Pintar Analisis Pasar Saham
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved