Garuda bagi-bagi sembako di sekitar kantor pusat

Senin, 08 Juli 2013 - 17:26 WIB
Garuda bagi-bagi sembako di sekitar kantor pusat
Garuda bagi-bagi sembako di sekitar kantor pusat
A A A
Sindonews.com - PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk (GIAA) melalui program Corporate Social Responsibility (CSR), pada hari Minggu dan Senin 7–8 Juli 2013, melaksanakan kegiatan Berbagi Sembako kepada masyarakat di sekitar kantor pusat Garuda Indonesia.

Hal ini sebagai bentuk kepedulian Garuda Indonesia serta sesuai dengan Instruksi Presiden RI melalui Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) kepada BUMN-BUMN sebagai tindak lanjut atas kenaikan harga BBM.

Pada hari Minggu (7/7/2013), kegiatan Berbagi Sembako dilaksanakan di Kantor Kecamatan Benda dan Kantor Kecamatan Neglasari, Cengkareng, pada pukul 08.00–15.00 WIB dan dihadiri oleh Vice President Corporate Communications Garuda Indonesia, Pujobroto, dan pada hari Senin (8/7/2013) kegiatan tersebut dilaksanakan di Garuda Indonesia Training Center (GITC) Duri Kosambi, di waktu yang sama.

Direktur SDM dan Umum Garuda Indonesia, Heriyanto Agung Putra mengatakan kegiatan Berbagi Sembako ini merupakan komitmen kepedulian Garuda kepada masyarakat sekitar.

"Melalui kegiatan, kami berharap bantuan yang diberikan oleh Garuda Indonesia ini dapat memberikan manfaat bagi masyarakat" kata Heriyanto dalam rilisnya di Jakarta, Senis (8/7/2013).

Paket sembako yang diberikan oleh Garuda Indonesia adalah berupa paket yang terdiri dari beras sebanyak 10 kilogram (kg), gula pasir 1 kg dan minyak goreng 1 liter. Paket yang dibagikan ini berjumlah masing-masing 5.000 paket di tiap lokasi.

Dalam rangka pelaksanaan program CSR Garuda yang dilaksanakan sesuai dengan arahan Menteri BUMN, pada tahun 2012 lalu Garuda juga menyelenggarakan Pasar Murah BUMN Peduli. Kegiatan ini dilaksanakan di Kelurahan Duri Kosambi dan Kelurahan Pakuhaji Tangerang, dengan penyediaan paket sembako murah sebanyak 3.000 paket di masing-masing lokasi.
(gpr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4473 seconds (0.1#10.140)