PermataBank gandeng asuransi Astra kembangkan bancassurance

Kamis, 05 Desember 2013 - 15:53 WIB
PermataBank gandeng asuransi Astra kembangkan bancassurance
PermataBank gandeng asuransi Astra kembangkan bancassurance
A A A
Sindonews.com - PT Bank Permata Tbk (BNLI) menggandeng Asuransi Astra untuk mengembangkan bisnis bancassurance. Perseroan akan mengembangkan bisnis penjualan asuransi mobil Garda Oto kepada para nasabah PermataBank melalui kantor cabang PermataBank dan Telemarketing.

Wakil Direktur Utama BNLI Herwidayatmo mengatakan, program terobosan bancassurance ini semakin memantapkan langkah kedua perusahaan sebagai pemimpin di masing-masing industri dalam memasarkan penjualan asuransi mobil melalui saluran baru seperti bank.

"Nasabah PermataBank semakin mudah dalam mendapatkan asuransi mobil terbaik dari Garda Oto untuk melindungi aset mereka. Program ini menawarkan produk asuransi mobil unggulan dalam bentuk paket dan non paket," ujar Herwidayatmo dalam siaran persnya, Kamis (5/12/2013).

Produk paket memberikan perlindungan comprehensive dan tangggung jawab hukum pihak ke-3 sebesar 5 persen dari harga pertanggungan kendaraan dimana tipe kendaraan terbagi dalam dua jenis yaitu used car dan new car. Semua fitur tambahan pada produk comprehensive ini dapat diperoleh nasabah dengan rate yang lebih menarik.

Sedangkan untuk produk Non Paket, tersedia pilihan Comprehensive New Car dan Used Car serta Total Loss Only. Perbedaannya, jenis Comprehensive New Car akan mendapatkan layanan pilihan bengkel kombinasi antara authorized dan rekanan Asuransi Astra, sementara jenis Comprehensive Used Car akan mendapatkan layanan yang berkualitas dari bengkel-bengkel rekanan Asuransi Astra.

Melalui kerjasama ini setiap nasabah PermataBank akan mendapatkan berbagai nilai tambah istimewa dari Garda Oto seperti fasilitas derek dan layanan darurat di jalan raya Garda Siaga 24 jam secara cuma-cuma, Garda Akses CALL, CLIK, SMS 24 jam, jaminan suku cadang asli, garansi hasil kerja bengkel, dan No Claim Bonus.

Sementara itu, Presiden Direktur Asuransi Astra Hardi Montana, menjelaskan inovasi dalam memasarkan produk merupakan hal yang terus kami lakukan sebagai pemimpin pasar untuk mewujudkan visi we bring peace of mind to millions.

"Kerja sama ini merupakan salah satu inovasi pemasaran yang kami kembangkan dan kami yakini akan semakin memberi kemudahan bagi nasabah PermataBank dalam memercayakan mobilnya sebagai aset berharga kepada Garda Oto," ujarnya.
(gpr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.2122 seconds (0.1#10.140)