Pemerintah didesak stop impor gula

Rabu, 22 Januari 2014 - 16:15 WIB
Pemerintah didesak stop...
Pemerintah didesak stop impor gula
A A A
Sindonews.com - Pengusaha gula nasional meminta pemerintah tidak mengeluarkan kebijakan impor gula rafinasi tahun ini. Karena, stok gula kristal putih hasil petani lokal masih berlimpah, yakni 1,5 juta ton.

Ketua Umum Partai Gerindra, Suhardi mengatakan, bahwa pemerintah harus menghentikan impor gula. "Stok gula nasional untuk tahun ini sudah cukup untuk kebutuhan nasional. Kita jangan terbiasa melakukan impor, apalagi jika komoditas yang diimpor tersebut sebenarnya tersedia cukup melimpah di tanah air kita sendiri," kata dia dalam rilisnya, kepada Sindonews, Rabu (22/1/2014).

Menurutnya, Indonesia mempunyai cadangan gula dan sumber gula yang melimpah. Bahkan sumber gula di Indoensia ini sangat variatif, seperti gula aren, gula jawa, dan lain sebagainya. "Karena itu kapasitas gula dalam negeri harus ditingkatkan kapasitasnya, bahkan jika perlu kita ekspor gula ke luar negeri," ujarnya.

Dia mengatakan, bahwa sebagai negara kaya sumber daya alam, Indonesia seharusnya bisa memenuhi kebutuhan pangan untuk seluruh rakyat. "Seharusnya kita menjaga ketahanan dan kemandirian pangan bangsa. Sungguh ironis jika bangsa yang kaya dengan sumber alam ini terus melakukan impor," kata dia.

Direktur Eksekutif Asosiasi Gula Indonesia (AGI), Tito Pranolo mengatakan, bahwa stok gula lokal sudah cukup banyak. Menurut dia, stok awal gula tahun ini lebih banyak dari tahun lalu sebanyak 900.000 ton. Karena itu impor gula tidak diperlukan lagi.
(izz)
Berita Terkait
Hati-hati, Tuntut Impor...
Hati-hati, Tuntut Impor Raw Sugar Berdalih Kepentingan Petani dan UKM
Dugaan Beking di Balik...
Dugaan Beking di Balik Penimbuhan Ribuan Ton Gula Harus Diusut
Produksi Masih Kurang,...
Produksi Masih Kurang, Belum Saatnya Naikkan Kualitas Gula
Jika Kualitas Gula Ditingkatkan,...
Jika Kualitas Gula Ditingkatkan, Pengusaha Mau Kenaikan Harga
Permintaan Tinggi, IKM...
Permintaan Tinggi, IKM Butuh Kuota Khusus Gula Rafinasi 300 Ribu Ton
5 Negara Penghasil Gula...
5 Negara Penghasil Gula Terbesar di Dunia, Indonesia Urutan Berapa?
Berita Terkini
Kejar Pertumbuhan Ekonomi...
Kejar Pertumbuhan Ekonomi 8% Butuh Konektivitas Andal
6 jam yang lalu
Dampak Perang Dagang,...
Dampak Perang Dagang, DPR Dorong Impor Gas Penuhi Kebutuhan Industri
8 jam yang lalu
3 Fakta Menarik Singapore...
3 Fakta Menarik Singapore Airlines, Beri Bonus Fantastis 8 Kali Gaji dalam Setahun
9 jam yang lalu
Benahi Truk ODOL, Aptrindo:...
Benahi Truk ODOL, Aptrindo: Jangan Sampai Omon-omon, Harus Ada Roadmap Jelas
10 jam yang lalu
Sanksi AS Gagal Runtuhkan...
Sanksi AS Gagal Runtuhkan Moskow, Rusia Catat Pertumbuhan Ekonomi 4,1%
10 jam yang lalu
Scooter Prix dan Pertamina...
Scooter Prix dan Pertamina Mandalika Racing Series Bisa Menjadi Katalisator Ekonomi
10 jam yang lalu
Infografis
Stop Ekspor Suku Cadang...
Stop Ekspor Suku Cadang Jet Tempur Siluman F-35 ke Israel!
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved