MNC Life target pendapatan premi Rp500 miliar

Kamis, 03 April 2014 - 13:50 WIB
MNC Life target pendapatan...
MNC Life target pendapatan premi Rp500 miliar
A A A
Sindonews.com - Meskipun tergolong baru di industri asuransi jiwa, MNC Life terus menunjukkan kinerja yang mengagumkan melalui berbagai pelayanan yang diberikan kepada masyarakat.

Perusahaan di bawah MNC Group ini berhasil mendongkrak posisi dari semula di ranking 45, kini berada di urutan 31 dari daftar perusahaan asuransi jiwa berdasarkan urutan perusahaan asuransi dengan pendapatan premi terbesar versi Asosiasi Asuransi Jiwa Indonesia (AAJI).

"Prestasi ini berkat dedikasi tim MNC Life dan eratnya sinergi dengan perusahaan lainnya di MNC Group, khususnya MNC Media. Selain itu, kehadiran tenaga penjual yang tangguh sehingga MNC Life bisa terus melampaui target perusahaan selama tiga tahun keberadaannya," ujar Presiden Direktur MNC Life, Patricia Rolla Bawata usai meresmikan Healtcare "House of Hario" di MNC Plaza Podium I, Kebon Sirih, Jakarta, Kamis (3/4/2014).

Berdasarkan data AAJI, sepanjang 2013 lalu, MNC Life meraih pendapatan premi sebesar Rp254 miliar atau naik 64 persen dari tahun sebelumnya sebesar Rp154 miliar. Tumbuhnya premi MNC Life tersebut cukup mengejutkan di tengah lesunya pertumbuhan pendapatan premi asuransi di Indonesia.

Rolla mengatakan, pihaknya belum bisa melansir kinerja 2013 karena belum selesainya proses auditi. Namun, dia mengakui pertumbuhan MNC Life memang di atas rata-rata pertumbuhan asuransi nasional.

Rolla optimis tahun ini MNC Life tetap terus bertumbuh. Malah, perusahaan berani mematok target untuk pendapatan premi sebesar Rp500 miliar.

Sejumlah strategi untuk meraih target 2014 itu sudah disiapan seperti penambahan tenaga agen dari sekitar 6 ribu agen saat ini menjadi 10 ribu agen hingga akhir 2014.

Selain itu, pihaknya juga akan memperluas jaringan di seluruh Indonesia, Sepanjang tahun ini rencananya MNC Life akan membuka 10 kantor pemasaran baru di delapam kota yakni Makassar, Pekanbaru, Palembang, Pontianank, Samarinda, Bogor Dolo, dan Semarang.
(gpr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9056 seconds (0.1#10.140)