TURI alokasikan belanja modal Rp520 M

Senin, 28 April 2014 - 16:55 WIB
TURI alokasikan belanja...
TURI alokasikan belanja modal Rp520 M
A A A
Sindonews.com - Emiten yang bergerak di bidang penjualan kendaraan, PT Tunas Ridaen Tbk (TURI) mengalokasikan belanja modal (capital expenditure/capex) sebesar Rp520 miliar pada tahun ini.

Direktur Keuangan TURI Tan Thomas Kae Jye menjelaskan, sumber dana belanja modal tahun ini sebagian besar dari pinjaman bank. Dari alokasi sebesar Rp520 miliar, sekitar 70-80 persen berasal dari pinjaman bank dan sisanya diperoleh dari kas internal.

"Tahun ini kami menyiapkan capex sebesar Rp520 miliar, sumbernya dari pinjaman bank sekitar 70-80 persen dan sisanya dari cash flow," kata David usai menghadiri rapat umum pemegang saham tahunan (RUPST) perseroan di Hotel Ritz Carton, Jakarta, Senin (28/4/2014).

Dengan demikian, jika dihitung, perseroan mempunyai pinjaman bank sekitar Rp364 miliar atau 70 persen dari total capex sebesar Rp520 miliar.

"Dari alokasi capex tersebut, sekitar Rp350 miliar akan digunakan untuk unit bisnis rental melalui anak usaha Tunas Rental. Sedangkan sisanya akan digunakan untuk lain-lain," tuturnya.

Untuk diketahui, perseroan sepanjang 2014 membidik pendapatan sebesar Rp11-12 triliun. Sampai dengan kuartal I/2014, TURI berhasil membukukan pendapatan sebesar Rp2,87 triliun atau mencapai 23,3 persen dari target pendapatan 2014.
(rna)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0855 seconds (0.1#10.140)