Bulog Pastikan Raskin Tak Terpangkas APBNP

Selasa, 10 Juni 2014 - 18:24 WIB
Bulog Pastikan Raskin...
Bulog Pastikan Raskin Tak Terpangkas APBNP
A A A
JAKARTA - Badan Urusan Logistik (Bulog) memastikan beras miskin (Raskin) tidak akan terkena pemangkasan anggaran yang diajukan pemerintah dalam Anggaran Pendapatan Belanja Negara Perubahan (APBN-P) 2014. Bahkan, rencananya Bulog akan menambah anggaran untuk Raskin.

"Kemungkin kalau raskin enggak dipotong, kemungkinan nambah ya meskipun pemerintah baru," ujar Kepala Bulog Soetarto Alimuso usai Rapat Koordinasi (Rakor) Stabilitasi Pangan di Gedung Kemenko Perekonomian, Selasa (10/6/2014).

Menurutnya, pemangkasan anggaran dalam rangka menghemat APBN tidak akan berdampak signifikan pada Bulog. Karena perseroan hidup dari kredit bank.

"Kan Bulog hidup dari duit kredit. Bulog ini hubungannya menyalurkan beras subsidi, tapi kalau beli beras kita beli dengan kredit bank," terangnya.

Dia juga mengatakan, jika Bulog termasuk lembaga yang terkena pemangkasan anggaran, maka pemangkasan Raskin akan terjadi. Karena anggaran Raskin berasal dari anggaran pemerintah.

Namun, hal itu tidak terjadi mengingat masayarakat masih membutuhkan raskin. "Ya tergantung pemerintah maunya apakah Raskinnya dipotong? Kan enggak mungkin, atau raskinnya ditambah? Kalau Bulog hanya itu saja, seperti APBN itu enggak sih?" pungkas dia.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4671 seconds (0.1#10.140)