IHSG Berakhir Merosot 5,57 Poin

Senin, 23 Juni 2014 - 16:15 WIB
IHSG Berakhir Merosot 5,57 Poin
IHSG Berakhir Merosot 5,57 Poin
A A A
JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan hari pertama pekan ini berakhir di zona merah, setelah tadi pagi dibuka menguat. IHSG minus 5,57 poin atau 0,11% ke level 4.842,13.

IHSG pagi tadi dibuka di zona hijau atau naik 17,17 poin atau 0,35% ke level 4.864,88. Menguatnya IHSG pun berlanjut pada penutupan sesi I yang menguat 4,15 poin atau 0,09% ke level 4.851,86.

Posisi ini melanjutkan koreksi pada penutupan akhir pekan lalu yang ditutup turun 16,57 poin atau 0,34% ke level 4.847,70.

Pelemahan akhir pekan lalu di tengah variatifnya bursa Asia. Sementara hari ini, bursa Asia kembali variatif.

Indeks Hang Seng turun 389,25 poin atau 1,68% ke 22.804,81; indeks Straits Times turun 2,84 poin atau 0,09% ke 3.255,96; dan Nikkei naik 19,86 poin atau 0,13% ke 15.369,28.

Sektor saham hari ini mayoritas melemah. Sektor dengan penurunan terbesar adalah properti yang susut 1,35%. Sedangkan yang menguat tertinggi adalah anek industri yang naik 0,83%.

Adapun saham yang menguat, di antaranya PT Bank Central Asia Tbk (BBCA) naik Rp100 menjadi Rp11.000, PT United Tractors Tbk (UNTR) naik Rp175 menjadi Rp22.725, dan PT Bukit Asam Tbk (PTBA) naik Rp125 menjadi Rp10.725.

Sementara saham yang anjlok, di antaranya PT Matahari Department Store Tbk (LPPF) turun Rp475 menjadi Rp13.500, PT Siantar Top Tbk (STTP) turun Rp100 menjadi Rp3.200, PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRO) turun Rp75 menjadi Rp9.925.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7398 seconds (0.1#10.140)