KPR di Surakarta Tumbuh 24,99%

Rabu, 02 Juli 2014 - 12:25 WIB
KPR di Surakarta Tumbuh...
KPR di Surakarta Tumbuh 24,99%
A A A
SOLO - Kredit Pemilikan Rumah (KPR) di wilayah eks karesidenan Surakarta selama Mei 2014 mencapai Rp4,189 triliun atau tumbuh 24,99% secara year on year (yoy).

"Dibanding 2013, KPR yang dikucurkan perbankan hanya Rp3,352 triliun," kata Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia (BI) Solo Ismet Inono saat dikonfirmasi di Solo, Jawa Tengah, Rabu (2/7/2014).

Selama Mei 2014, perbankan di wilayah eks karesidenan Surakarta untuk KPR tipe 21 sebesar Rp1,119 triliun atau tumbuh 25,47% yoy. Sedang untuk tipe 22-70, KPR yang dikucurkan perbankan sebesar Rp1,593 triliun atau tumbuh 33,06% yoy.

Ismet mengatakan, sepanjang Mei 2014 terjadi peningkatan cukup tajam pada KPR untuk pemilikan flat atau apartemen sampai tipe 21. Di mana, menunjukkan prosentase 383,24% yoy. Jika pada Mei 2013 tercatat hanya Rp185 juta, maka pada Mei 2014 menunjukkan angka sebesar Rp894 juta.

Lain halnya untuk pemilikan flat atau apartemen tipe 22-70, menurut Ismet, justru terjadi penurunan, yakni anjlok 43,09% yoy. Bila sebelumnya mencapai Rp57,87 miliar, maka pad Mei 2014 menunjukkan angka sebesar Rp32,93 miliar.
(izz)
Berita Terkait
5 Penyebab Utama KPR...
5 Penyebab Utama KPR Ditolak oleh Bank, Apa Saja?
Simak 6 Tips Ini Agar...
Simak 6 Tips Ini Agar Pengajuan KPR Lancar Jaya
KPR Tapera BTN Gulirkan...
KPR Tapera BTN Gulirkan Kredit Pemilikan Rumah untuk ASN
Perayaan HUT ke 44,...
Perayaan HUT ke 44, BTN Kucurkan Kredit Rp317 Triliun
Resmi!, Kalian yang...
Resmi!, Kalian yang Kredit Rumah dan Kendaraan Akan Dapat Subsidi Bunga
Lagi Kredit Rumah dan...
Lagi Kredit Rumah dan Kendaraan Mau Dapat Subsidi Bunga, Nih Syaratnya
Berita Terkini
Ekonomi 15 Negara Mitra...
Ekonomi 15 Negara Mitra Dagang AS yang Paling Terpukul Tarif Timbal Balik Trump
5 jam yang lalu
BRI Menanam Grow & Green...
BRI Menanam Grow & Green Transplantasi Terumbu Karang, Selamatkan Ekosistem Laut di NTB
6 jam yang lalu
Jadwal Program Pemutihan...
Jadwal Program Pemutihan Pajak Kendaraan Tahun 2025 di 11 Provinsi
6 jam yang lalu
Pecah Rekor Lagi, Harga...
Pecah Rekor Lagi, Harga Emas Antam Tembus Rp1.826.000 per Gram
7 jam yang lalu
1,9 Juta Kendaraan Tinggalkan...
1,9 Juta Kendaraan Tinggalkan Jabotabek Sampai Hari Pertama Lebaran
8 jam yang lalu
2 Juta Orang Sudah Mudik...
2 Juta Orang Sudah Mudik Lebaran Gunakan Kereta Api
9 jam yang lalu
Infografis
Misteri Dinosaurus Cakar...
Misteri Dinosaurus Cakar Maut di Jurrasic World Terpecahkan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved