Laba Bersih Taspen Semester I Melonjak 757,97%

Jum'at, 15 Agustus 2014 - 11:13 WIB
Laba Bersih Taspen Semester...
Laba Bersih Taspen Semester I Melonjak 757,97%
A A A
JAKARTA - PT Taspen (persero), perusahaan milik Badan Usaha Milik Negara (BUMN) sebagai penyelenggara program asuransi PNS mencatatkan pertumbuhan laba yang melonjak tajam yakni 757,97% pada semester I/2014 dibandingkan periode sama tahun lalu.

Direktur Utama PT Taspen Iqbal Latanro mengatakan, hingga juni 2014, Taspen mendulang laba bersih sebesar Rp1,74 triliun, sedangkan semester I tahun lalu, laba yang dikumpulkan sebesar Rp203,6 miliar.

Menurutnya, pertumbuhan pendapatan usaha perseroan disebabkan peningkatan premi dan iuran sebesar 2,6%, hasil investasi 23,31% serta adanya peningkatan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dan bunga deposito.

"Kenaikan investasi tersebut juga berdampak pada pertumbuhan aset kami," katanya di kantor PT Taspen Jakarta, Kamis (14/8/2014).

Seperti diketahui, PT Taspen memiliki total dana investasi senilai Rp114,16 triliun hingga semester I. Dana tersebut dialokasikan pada beberapa instrumen yakni 71,68% pada sukuk dan obligasi, 23,56% pada deposito dan 4,77% pada saham serta KIK EBA.

Hal lain yang menopang pertumbuhan aset dan laba adalah pertumbuhan premi krn adanya kenaikan gaji pokok PNS sebesar 6%.

Iqbal mengungkapkan, hingga akhir tahun pihaknya menargetkan perolehan laba sebesar Rp3,9 triliun. "Perolehan laba tersebut nantinya akan kami investasikan pada instrumen yang memberikan yield besar," ujar dia.

Peserta Taspen saat ini berjumlah 6,9 juta orang yang terdiri dari 4,5 juta orang peserta aktif dan 2,4 juta orang pensiunan yang tersebar di seluruh Indonesia. Taspen terus berinovasi dengan melakukan perubahan sistem pelayanan dari sistem one day service menjadi one hour service ditambah Mobil layanan Taspen dan Taspen call center.
(izz)
Berita Terkait
Dirut Taspen Raih Penghargaan...
Dirut Taspen Raih Penghargaan Tokoh Transformasi Layanan untuk Kesejahteraan
Soal Tuduhan Dirut Taspen...
Soal Tuduhan Dirut Taspen Gelapkan Rp300 Triliun, Erick Thohir: Kalau Terbukti Saya Penjarakan
Serius Hadapi Covid-19,...
Serius Hadapi Covid-19, Taspen Raih Top CSR Of The Year 2020
Program Pengembangan...
Program Pengembangan Kampung Wisata Ulos Taspen Diapresiasi
PT Taspen Gandeng MNC...
PT Taspen Gandeng MNC Bank Layani Pensiunan Gunakan MotionBanking
Untuk Keempat Kalinya,...
Untuk Keempat Kalinya, TASPEN Raih Penghargaan pada Ajang Good Corporate Governance Award 2023
Berita Terkini
Rayakan Hari Bumi 2025,...
Rayakan Hari Bumi 2025, Alfamart Tanam 20.000 Mangrove di Pesisir Semarang
4 jam yang lalu
Raup Rp180 Juta per...
Raup Rp180 Juta per Bulan, Azlina Jadi Inspirasi Perempuan UMKM
5 jam yang lalu
Motori Transisi Energi,...
Motori Transisi Energi, PLN EPI Pamer Keunggulan di Ajang GHES
5 jam yang lalu
Sasar Kalangan Profesional,...
Sasar Kalangan Profesional, Edukasi Crypto Goes to Office
6 jam yang lalu
Seluruh Pekerja di Ekosistem...
Seluruh Pekerja di Ekosistem MBG Dilindungi BPJS Ketenagakerjaan
6 jam yang lalu
Trump Bakal Kenakan...
Trump Bakal Kenakan Tarif Impor Panel Surya 3.521% dari 4 Negara Asia Tenggara
6 jam yang lalu
Infografis
Covid-19 Varian Baru...
Covid-19 Varian Baru Eris Bikin Kasus Melonjak di Inggris
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved