Jero: Pengurangan Subsidi BBM Harus Persetujuan DPR

Jum'at, 15 Agustus 2014 - 11:59 WIB
Jero: Pengurangan Subsidi...
Jero: Pengurangan Subsidi BBM Harus Persetujuan DPR
A A A
JAKARTA - Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Jero Wacik mengungkapkan bahwa pengurangan subsidi BBM bisa dilakukan. Namun, hal itu perlu didiskusikan khusus dengan DPR.

"Berapa bisa dikurangi? Ya itu nanti perlu diskusi dulu dengan DPR. Dulu kan kita maunya naikin BBM, tapi sulit. Belum jadi naik saja, rakyat sudah demo," ujarnya di Gedung DPR, Jakarta, Jumat (15/8/2014).

Menurutnya, untuk pengurangan subsidi BBM, DPR tidak boleh tidak setuju. Minimal, dikurangi secara pelan-pelan jika tidak bisa dikurangi secara drastis.

"Semua harus dihitung dan didiskusikan, tidak bisa diumumkan berapa kenaikannya. Makannya nanti kami diskusi dulu dengan DPR," kata dia menegaskan.

Jero mengatakan, pembicaraan tersebut perlu dilakukan agar menghasilkan keputusan yang dapat menguntungkan rakyat dan tidak merugikan semua pihak. Maka, pihaknya segera mendiskusikan dengan DPR terkait pembahasan subsidi BBM tersebut.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0509 seconds (0.1#10.140)