Semua Pihak Harus Punya Visi Sama Soal BBM

Kamis, 28 Agustus 2014 - 15:26 WIB
Semua Pihak Harus Punya...
Semua Pihak Harus Punya Visi Sama Soal BBM
A A A
JAKARTA - Ketua Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Rizal Djalil berharap, agar semua pihak dapat miliki visi yang sama dalam memandang persoalan terkait kebijakan Bahan Bakar Minyak (BBM).

"Sekarang kalau ada kebijakan soal BBM, semua orang sama visinya dalam memandang persoalan itu. Itu yang kita usulkan kalau bisa tolong didukung," ujarnya di Gedung DPR/MPR RI Jakarta, Kamis (28/8/2014).

Selain itu, lanjut dia, perlu ada solusi dan kompensasi bagi masyarakat yang harus merasakan kebijakan terkait BBM bersubsidi tersebut.

"Kalau tidak hanya menunda persoalan. Sekarang gara-gara subsidi ini anggaran infrastruktur kita sangat kecil. Kita tidak bisa membangun. Nanti bisa-bisa realisasi BBM-nya bisa sampai Rp400 triliun. Ini bahaya," tandasnya.

(Baca: BPK: Kebijakan BBM Subsidi Jangan Dipolitisasi)
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8175 seconds (0.1#10.140)