Menu Saham Pilihan Woori Korindo Securities

Senin, 20 Oktober 2014 - 08:28 WIB
Menu Saham Pilihan Woori...
Menu Saham Pilihan Woori Korindo Securities
A A A
JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berpotensi melanjutkan reli didukung sentimen positif di pasar. Potensi penguatan IHSG diharapkan tidak dimanfaatkan pelaku pasar untuk melakukan aksi ambil untung (profit taking), sehingga relinya dapat berlanjut.

IHSG pada perdagangan hari ini diperkirakan akan berada pada rentang support 4.950-4.988 dan resisten 5.032-5.055. Adapun sejumlah saham yang direkomendasikan Kepala Riset Woori Korindo Securities Indonesia Reza Priyambada untuk akumulasi beli pada perdahangan Senin (20/10/2014), diantaranya:

PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) diperkirakan akan bergerak pada kisaran harga Rp10.200-Rp10.875. Membentuk pola morning star lewati MBB. Volume beli meningkat diiringi kenaikan MACD setelah golden cross. Rekomendasi lakukan pembelian lanjutan (maintained buy) selama di atas Rp10.500.

PT Unilever Indonesia Tbk (UNVR) diperkirakan akan bergerak pada kisaran harga Rp30.750-Rp32.100. Membentuk pola bullish engulfing lewati MBB. Stochastic bergerak naik diikuti kenaikan RSI. Rekomendasi lakukan pembelian lanjutan (maintained buy) selama di atas Rp31.900.

PT Bumi Serpong Damai Tbk (BSDE) diperkirakan akan bergerak pada kisaran harga Rp1.500-Rp1.590. Membentuk pola shooting star dekati upper bollinger band (UBB). MFI bergerak naik diikuti peningkatan parabollic SAR. Rekomendasi lakukan pembelian (trading buy selama di atas Rp1.530.

PT Adhi Karya Tbk (ADHI) diperkirakan akan bergerak pada kisaran harga Rp2.700-Rp2.845. Membentuk pola white marubozu dekati UBB. Momentum bergerak naik diiringi kenaikan RoC. Resisten Rp2.750 berhasil ditembus. Rekomendasi lakukan pembelian (trading buy selama di atas Rp2.800.

PT Elnusa Tbk (ELSA) diperkirakan akan bergerak pada kisaran harga Rp540-650. Membentuk pola shooting star di area MBB. Resisten 560 berhasil ditembus diikuti kenaikan MFI & mass index. Terdapat utang gap 545-550. Rekomendasi lakukan pembelian (trading buy selama di atas Rp580.
(rna)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0673 seconds (0.1#10.140)