Harga Sembako di Madura Mulai Naik

Selasa, 11 November 2014 - 10:41 WIB
Harga Sembako di Madura...
Harga Sembako di Madura Mulai Naik
A A A
SUMENEP - Harga sembako di sejumlah pasar tradisional di Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, mulai merangkak naik. Salah satunya di pasar Anom Baru Sumenep.

Harga beras jenis ikan paus mengalami kenaikan dari sebelumnya Rp218 ribu per sak dengan berat 25 kg. Kini, harganya naik menjadi Rp220 ribu per sak.

Tidak hanya beras yang mengalami kenaikan, komoditas lainnya juga naik. Misal, harga daging sapi. Jika sebelumnya dipatok Rp110 ribu per kg, sekarang menjadi Rp120 ribu per kg.

Harga cabai merah juga naik, dari Rp25 ribu per kg menjadi Rp38 ribu per kg. Begitu juga dengan harga cabai rawit. Bila sebelumnya harga cabai rawit hanya Rp18 ribu, sekarang naik menjadi Rp28 ribu per kg.

Belum diketahui secara pasti penyebab sejumlah komoditas mengalami kenaikan. Diduga kenaikan harga sembako ini ada kaitannya dengan rencana pemerintah menaikkan harga bahan bakar minyak (BBM).

"Belum tahu secara pasti kenaikan harga sejumlah komoditas akibat adanya rencana kenaikan harga BBM, tapi kemungkinan besar barang-barang ini naik lantaran musim haji," terang Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Sumenep Syaiful Bahri, Selasa (11/11/2014).

Selain itu, naiknya harga barang-barang ini karena hasil panen petani kurang maksimal. Sehingga keberadaan cabai menurun di pasaran.

"Kami akan pantau terus terkait harga sembako. Apabila sampai bulan depan masih mengalami kenaikan, bisa jadi rencana kenaikan harga BBM berpengaruh pada naiknya harga sembako," pungkasnya.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0633 seconds (0.1#10.140)