Sofyan Ungkap Kesalahan Mindset Pemerintah Sebelum Jokowi

Senin, 17 November 2014 - 11:35 WIB
Sofyan Ungkap Kesalahan...
Sofyan Ungkap Kesalahan Mindset Pemerintah Sebelum Jokowi
A A A
JAKARTA - Menteri Koordinator (Menko) bidang Perekonomian Sofyan Djalil mengungkapkan ada kesalahan mindset pemerintahan sebelum era Joko Widodo (Jokowi), sehingga sektor pertanian terus merosot hingga saat ini.

Hal tersebut dikatakan Sofyan saat menghadiri acara Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Pembangunan Pertanian 2015 di Kementerian Pertanian (Kementan) hari ini.

Menurut mantan Menteri BUMN ini, pemerintah sebelumnya hanya bagus pada angka-angka. Namun, tidak pernah masuk ke real problem atau masalah nyata. Pemerintah terdahulu melupakan detil dan hanya bergerak pada formalitas.

"Selama ini angka-angka bagus tapi kita jarang masuk ke real problem. Sekarang kita harus masuk ke real problem dan ini revolusi mental," ujarnya di Gedung Kementan, Jakarta, Senin (17/11/2015).

Melihat kenyataan yang ada selama ini, Sofyan mengajak semua instansi terkait pertanian untuk mengubah sudut pandang mereka.

Saat ini, tidak bisa hanya berpatokan pada angka yang bagus tapi harus mengerti detil masalah dan mencari solusinya.

"Sekarang yang paling utama, harus dilakukan ubah mindset, bisnis as usual harus kita lupakan, harus ada revolusi mental. Dulu mindset formalitas tapi sekarang harus detail. Semua anggaran ok dan pepatah Inggris mengatakan devil is detil, masalah di detil selama ini," terangnya.

Sofyan juga sangat berharap pada semua instansi pemerintah, agar mulai mengubah cara pikir untuk melihat masalah secara substansial.

"Saya mengajak Bapak sekalian melihat masalah secara substansial. Sekarang saya pidato tidak pakai teks karena kalau pidato saja kadang yang pidato tidak tahu apa yang dia sebut," pungkasnya.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6480 seconds (0.1#10.140)