JBIC Support Infrastruktur Skala Besar di Indonesia

Selasa, 20 Januari 2015 - 14:46 WIB
JBIC Support Infrastruktur...
JBIC Support Infrastruktur Skala Besar di Indonesia
A A A
JAKARTA - Japan Bank for International Cooperation (JBIC) selain berkomitmen dalam investasi pembangkit listrik, juga memberikan support dalam infrastruktur skala lebih besar.

Hal ini disampaikan Menteri Keuangan (Menkeu) Bambang Brodjonegoro usai pertemuan dengan Gubernur JBIC Hiroshi Watanabe.

"Kalau infrastruktur, yang pasti selain listrik, JBIC memberikan support infrastruktur yang fokusnya skala besar. Misalnya, pelabuhan laut dan bandar udara," ujarnya di Kantor Kemenkeu, Jakarta, Selasa (20/1/2015)

Secara general, lanjut Bambang, pemerintah Indonesia mengharapkan JBIC dapat menyukseskan keterlibatannya di private sector.

"Private Sector ini diterapkan dalam pembangunan infrastruktur di Indonesia apakah melalui skema Public Private Partnership (PPP) atau skema private sector, seperti yang dikerjasamakan dengan BUMN. Kira-kira begitu," tandas Bambang.
(dmd)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9949 seconds (0.1#10.140)