Menteri BUMN Tinjau Proyek Makassar New Port

Selasa, 03 Maret 2015 - 10:44 WIB
Menteri BUMN Tinjau Proyek Makassar New Port
Menteri BUMN Tinjau Proyek Makassar New Port
A A A
JAKARTA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarno meninjau proyek Makassar New Port (MNP) di Pelindo V Makassar, Sulawesi Selatan.

Proyek yang berlokasi di areal pelabuhan rakyat Makassar Paotere ini menjadi perhatian Rini karena merupakan bagian dari upaya mewujudkan pelayanan tol laut yang telah diprogramkan pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Menggunakan kapal tunda, Rini bersama rombongan didampingi Direktur Utama (Dirut) Pelindo IV Mulyono mengelilingi area pengembangan MNP.

Adapun sumber dana pembangunan proyek MNP berasal dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN), dana internal Pelindo dan sindikasi perbankan dengan total pembiayaan mencapai Rp7,5 triliun, dengan tahap awal dianggarkan senilai Rp1,5 triliun.

Rini mengatakan, sangat mendukung percepatan pembangunan MNP. Apalagi proyek ini nantinya akan menjadikan Makassar sebagai hub pelayanan kepelabuhanan di Indonesia Timur.

Karena itu, dia berpesan, Pelindo IV dalam menentukan pemenang tender proyek harus merupakan perusahaan berkualitas.

"Kontraktor yang menang harus mengikuti bestek yang ada, sehingga di hari kemudian tidak ditemukan pelanggaran. Apalagi, ini merupakan megaproyek," ujarnya.

Rini menjelaskan, Pelindo IV dalam melakukan pengembangan harus sudah memikirkan untuk pengembangan 10 tahun hingga 30 tahun ke depan agar dalam pengembangan nantinya tidak mengalami kendala jika dilakukan ekspansi bisnis.

Sementara Dirut Pelindo IV Mulyono mengungkapkan, jika tak ada kendala maka pada 20 Maret akan dilakukan peletakan batu pertama (ground breaking) pembangunan MNP. Tahap awal pengerjaan untuk fase satu sepanjang 350 meter dengan memperluas area dermaga.
(rna)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5059 seconds (0.1#10.140)