Operasi Pasar Dinilai Bantu Turunkan Harga Beras

Sabtu, 07 Maret 2015 - 11:56 WIB
Operasi Pasar Dinilai...
Operasi Pasar Dinilai Bantu Turunkan Harga Beras
A A A
JAKARTA - Pengamat ekonomi Lana Soelistianingsih menilai, operasi pasar (OP) yang telah dilakukan pemerintah memberi dampak pada menurunnya harga beras, sehingga sedikit meringankan beban masyarakat menengah ke bawah.

"Dari OP yang sudah dilakukan di beberapa tempat, saya lihat beritanya masyarakat kelihatan antusias. Kemudian mulai turun harganya sebesar Rp2.000 per kilogram, rasanya ada perbaikan," ujar Lana kepada Sindonews di Jakarta, Sabtu (7/3/2015)

Sementara panen raya yang diperkirakan terjadi bulan ini-April akan membantu memperbaiki harga beras dan memberi imbas pada laju inflasi.

"Kan proyeksinya panen akan ada di bulan Maret dan April ini. Cuma kita tidak tahu, ini akan ada panen atau tidak. Kalau memang benar, musim panen itu bisa sangat membantu mengurangi inflasi," ujar Lana.

(Baca: Ekonom: Harga Serba Naik Akan Dorong Inflasi)
(rna)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0756 seconds (0.1#10.140)