Wika Realty Kembangkan Kondotel di Bali

Rabu, 11 Maret 2015 - 11:06 WIB
Wika Realty Kembangkan Kondotel di Bali
Wika Realty Kembangkan Kondotel di Bali
A A A
PT Wijaya Karya Realty (Wika Realty), anak usaha PT Wijaya Karya (Persero) Tbk, memastikan proyek Tamansari Jivva di Bali akan selesai tepat waktu.

Tamansari Jivva merupakan proyek kondotel dan villatel yang merupakan hasil kerja sama Wika Realty dengan Dwa Investama (DW2) Property, yang dibangun dengan investasi sekitar Rp350 miliar. Saat ini proyek Tamansari Jivva sudah memasuki tahapan topping off (penutupan atap). Setelah tahapan pekerjaan struktur selesai, pembangunan Tamansari Jivva akan memasuki tahapan finishing .

“Tamansari Jivva kami rencanakan akan soft opening pengoperasiannya pada Januari 2016,” ujar Budi Saddewa Soediro, Direktur Utama PT Wika Realty dalam siaran persnya. Dibangunnya Tamansari Jivva karena Wika Realty ingin menangkap peluang akan kebutuhan tempat tinggal dan penginapan bagai para wisatawan yang potensinya sangat besar di Bali. “Sebagai daerah destinasi pariwisata utama dunia, wisatawan tentu sangat membutuhkan tempat tinggal atau penginapan di Bali,” papar Budi.

Sejak di-launching pada September 2013, Tamansari Jivva berhasil terjual 60%. “Kami optimistis saat proyek ini beroperasi, seluruh unit Tamansari Jivva akan habis terjual semua,” ujar Yudhian Hartawan, Manager Realty Tamansari Jivva. Proyek ini menjanjikan suasana yang nyaman bagi penghuninya.

Didesain secara matang karena memadukan bangunan modern nan elegan dengan suguhan panorama eksotis pantai Lepang berciri khas pasir hitamnya yang berkilau serta ombak lautnya yang menantang.

Muhamad marwan
(ars)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6843 seconds (0.1#10.140)