BI: April dan Juli, Tekanan Harga Menurun

Rabu, 11 Maret 2015 - 12:40 WIB
BI: April dan Juli,...
BI: April dan Juli, Tekanan Harga Menurun
A A A
JAKARTA - Survei Bank Indonesia (BI) memperkirakan bahwa tekanan harga pada bulan April dan Juli 2015 akan menurun.

Indikasi ini terlihat dari Indeks Ekspektasi Harga (IEH) bulan April dan Juli 2015 yang akan datang masing-masing sebesar 137,6 dan 134,1 atau menurun dibandingkan 141,7 dan 143,3 pada bulan sebelumnya.

Menurut Direktur Eksekutif Departemen Komunikasi BI Tirta Segara, distribusi barang yang mulai lancar setelah awal tahun mengalami kendala oleh faktor cuaca dan ketersediaan barang yang cukup menjadi faktor pendorong optimisme konsumen terhadap penurunan tekanan harga pada April 2015.

"Sementara pada Juli 2015, penurunan ekspektasi harga ditengarai dipengaruhi oleh maraknya program diskon menjelang hari raya Idul Fitri," pungkasnya, Rabu (11/3/2015).

Dia mengungkapkan, konsumen optimistis penjualan eceran pada April 2015 akan meningkat. Ekspektasi terhadap kenaikan penjualan riil ditengarai didorong oleh mulai meningkatnya permintaan masyarakat seiring dengan membaiknya daya beli masyarakat.

"Optimisme konsumen terhadap peningkatan juga terlihat pada perkiraan penjualan enam bulan yang akan datang (Juli 2015)," ucapnya.

Sementara, kenaikan permintaan masyarakat dalam rangka perayaan hari raya Idul Fitri ditengarai turut mendorong ekspektasi kenaikan penjualan pada Juli mendatang.
(rna)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 4.0146 seconds (0.1#10.140)